Benteng Tuan Rumah Rapuh

Rabu, 11 Januari 2012 – 11:41 WIB
MANCHESTER - Sudah malu di kandang sendiri, dalam derby pula. Itulah yang dialami Manchester City ketika diperdaya rival sekota Manchester United 2-3 di babak 32 besar Piala FA (8/1). Hasil itu pun membuat City gagal mempertahankan gelar yang diraihnya musim lalu.

Namun, City masih memiliki kesempatan meraih piala domestik lainnya, yakni di ajang Piala Carling. The Citizens - sebutan City - sudah melaju sampai semifinal dan akan menghadapi Liverpool. Leg pertama dimainkan di kandang City dini hari nanti WIB (12/1).

Pemenang City versus Liverpool diunggulkan bablas menjadi juara karena slot semifinal lainnya hanya mempertemukan dua klub Championship (kasta di bawah Premier League), Crystal Palace dan Cardiff City.

Tapi, pelatih City Roberto Mancini meminta timnya fokus menghadapi Liverpool. Apalagi setelah kekalahan derby, Mancini memiliki tugas berat. Selain membangkitkan mental tim yang down, pelatih asal Italia itu harus pandai-pandai menyiasati terbatasnya stok pemain, khususnya di barisan pertahanan.

City masih berharap sanksi atas kartu merah Vincent Kompany saat derby belum berlaku setelah mereka menempuh banding. Jika Kompany tetap absen, benteng City bakal rapuh karena Kolo Toure sudah bertolak ke Abu Dhabi untuk  pemusatan latihan bersama Pantai Gading yang bersiap tampil di Piala Afrika.

Itu berarti Mancini harus menurunkan defender muda Stefan Savic sebagai tandem Joleon Lescott. Seiring Nedum Onuoha dan Wayne Bridge statusnya dibekukan dalam skuad, Mancini dipaksa memasukkan defender 17 tahun dari tim reserve, Karim Rekik.

"Orang berpikir kami memiliki skuad besar. Faktanya, kami hanya memiliki 19 pemain termasuk tiga kiper. Jika kami kehilangan tiga atau empat pemain seperti situasi sekarang, kami berada dalam masalah," ungkap Mancini kepada Manchester Evening News.

Mancini berharap kembalinya gelandang bertahan Gareth Barry dari skors bisa membantu area pertahanan. Di sisi lain, barisan tukang gedor City juga bermasalah mengingat David Silva, Mario Balotelli, dan Edin Dzeko dalam pemulihan cedera. Sedangkan Sergio Aguero terancam kelelahan karena selalu bermain di setiap pertandingan.

Situasi berbeda dialami tim tamu. Kecuali Luis Suarez, Liverpool bisa menurunkan semua pemainnya dengan kondisi yang seharusnya lebih bugar. Itu karena Liverpool memiliki recovery lima hari atau setelah menang 5-1 atas Oldham Athletic di Piala FA (6/1).

Handicap The Reds - sebutan Liverpool - adalah catatan buruk di kandang City dalam dua tahun terakhir. Liverpool selalu kalah 0-3, termasuk di ajang Premier League sepekan lalu (4/1). Tapi, striker Liverpool Craig Bellamy mengatakan apabila hasil itu tidak akan lagi terulang.

"Selalu ada kemungkinan mengalahkan mereka (City) di kandang mereka sendiri. Kami akan tampil berbeda dan juga akan memanfaatkan situasi terakhir mereka (kalah derby, Red)," kata Bellamy yang membela City selama dua tahun sebelum bergabung Liverpool pertengahan 2011 itu. (dns)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Flu Ganggu Persiapan Tim

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler