Bepe No Comment, Hamka Mau Jadi Pebulutangkis

Rabu, 03 Oktober 2012 – 21:20 WIB
JAKARTA -- Ternyata bukan hanya Bambang Pamungkas yang mendatangi Kantor Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Rabu (3/10) hari ini. Ada tiga pemain lain yang ikut mengadukan nasib mereka ke Menpora Andi Mallarangeng, hari ini.

Mereka adalah Presiden Asosisasi Pemain Profesional Indonesia (APPI) Ponaryo Astaman, bek Persisam Samarinda Hamka Hamzah dan bek Persija IPL Handi Ramdhan.

Sayangnya, usai pertemuan yang hanya berlangsung 15 menit tersebut, Bambang Pamungkas enggan berkomentar. "Intinya pertemuannya apa?" tanya wartawan. "Hanya ngeteh aja kok," jawab Bepe, sambil menjauhi awak media.

Beruntung banyak pegawai kantor Kemenpora yang minta berfoto bersama dengan Bepe. Hingga selamatlah Bepe dari berondongan pertanyaan wartawan.

Lalu bagaimana dengan Hamka Hamzah? Pemain yang mengidolakan nomor punggung 23 ini malah berkelakar. "Aku mau jadi pemain bulutangkis sajalah," candanya.

Sedangkan Hamdi Ramdhan, bek yang mulai bersinar di timnas PSSI sangat berharap konflik PSSI dan KPSI segera berakhir. Ia datang ke pertemuan itu karena diminta mantan kapten timnas, Bima Sakti. "Saya diminta mas bima, untuk menjadi perwakilan di APPI," kata Hamdi. (abu/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Lupakan Chelsea, Arsenal Tatap Olympiakos

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler