JPNN.com

Berbagi di Turnamen Golf Kapolri Cup 2015

Selasa, 19 Mei 2015 – 19:50 WIB
Berbagi di Turnamen Golf Kapolri Cup 2015 - JPNN.com
Penanggung Jawab Panitia Turnamen Golf Kapolri 2015, Muhammad Rapsel Ali saat menemui Kapolri Jenderal Badrodin Haiti di ruangannya, Mabes Polri, Jakarta, Selasa (19/5).

jpnn.com - JPNN.com JAKARTA - Panitia Turnamen Golf Kapolri Cup 2015 menemui Kepala Kepolisian Republik Indonesia Jenderal Badrodin Haiti di Mabes Polri, Selasa (19/5).

Pertemuan yang berlangsung sekira pukul 16.00 WIB membahas persiapan dan bakti sosial yang akan digelar di Makassar, Sulawesi Selatan pada 29-30 Agustus 2015.

BACA JUGA: #PesepakbolaBersatu Tolak Terminasi Kontrak Klub yang Disarankan PT LI

Penanggung Jawab Panitia Turnamen Golf Kapolri 2015, Muhammad Rapsel Ali mengatakan kegiatan ini digelar sebagai rangkaian dari Gerakan Nasional Polisi Donor Darah. Kata dia, sebelum turnamen dilaksanakan, Jumat (28/8) akan digelar kegiatan sosial.

"Pak Kapolri sangat mendukung. Beliau meminta kepada seluruh jajarannya ikut menyukseskan kegiatan ini. Pak Kapolri bahkan berjanji akan menghadiri langsung kegiatan ini," kata Rapsel usai menemui Badrodin di Mabes Polri.

BACA JUGA: Tim Transisi Siapkan Piala Kemerdekaan

Rapsel menjelaskan dalam kegiatan sosial, selain donor darah yang melibatkan para korps Bhayangkara dan masyarakat, acara ini juga  akan diisi dengan menggelar operasi katarak dan memberikan santunan kepada veteran yang telah berjuang mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

"Dalam waktu dekat ini, kami juga akan melakukan audience dengan Wakil Presiden Pak Jusuf Kalla (JK) karena berkaitan dengan donor darah. Tentu kegiatan ini melibatkan PMI di daerah," katanya.

BACA JUGA: Gara-gara City, MU dan Liverpool, Chelsea Terlalu Cepat Juara

Acara ini diselenggarakan oleh PT Negarawan Indonesia sebagai even organizer. Turut mendukung Harian Fajar Group dan Radar Makassar.

"Selain menjalin silaturahmi, tapi tujuan utamanya adalah berbagi atas sesama yang kurang mampu dan menyukseskan Gerakan Nasional Polisi Donor Darah," pungkas Rapsel. (awa/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mau Gelar Pramusim, PT LI Diminta Koordinasi dengan Tim Transisi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler