Berdarah-darah, Neymar Patahkan Rekor Legenda Brasil

Jumat, 07 Oktober 2016 – 19:00 WIB
Neymar Foto: AFP

jpnn.com - NATAL - Neymar berhasil membantu Brasil menang besar atas Bolivia dengan skor 5-0 (4-0) dalam kualifikasi Piala Dunia 2018 zona CONMEBOL  di Arena das Dunas, Jumat (7/10) WIB.

Bintang Barcelona itu membuka keunggulan Brasil ketika laga baru berjalan sebelas menit.

BACA JUGA: Arema Baru Koleksi 8 Gol, Milo: Lini Depan Belum Memuaskan

Empat gol lainnya dicetak coutinho Pada menit ke-26, Filipe Luis (39), Gabriel Jesus (44) dan Roberto Firmino (76).

Kini, Neymar berhasil menciptakan 49 gol selama berseragam Brasil.

BACA JUGA: Tekuk PBFC, Thiago Jadi Penentu Kemenangan Bhayangkara FC

Dia berhasil melewati rekor legenda Brasil Zico yang mengoleksi 48 gol.

Namun, Neymar harus meninggalkan lapangan lebih cepat setelah disikut pemain Bolivia.

BACA JUGA: Riedl Tunggu Kehadiran Rizky Pellu

Darah pun mengucur deras di kepala mantan penggawa Santos tersebut. (mg6)

Daftar topskor Brasil:

1. Pele : 77 Gol

2. Ronaldo : 62 Gol

3. Romario : 55 Gol

4. Neymar : 49 Gol

5. Zico : 48 Gol

BACA ARTIKEL LAINNYA... Inilah Starting Line Up Bhayangkara FC vs PBFC


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler