"Informasi siang tadi, masih banyak orang yang mengungsi dan takut keluar. Bahkan konon kabarnya terus ada beberapa yang terkepung," ucap Mahfud MD dalam jumpa pers di rumah dinas ketua Mahkamah Konstitusi (MK) di Jalan Widya Chandra III nomor 9, Jakarta Selatan, Rabu (29/8).
Mahfud menegaskan, fungsi utama negara adalah menjamin hak konstitusional warganya. Salah satu hak konstitusi itu adalah perlindungan hak asasi manusia (HAM). Oleh karenanya, pemerintah diharapkan fokus pada penyelesaian konflik Sampang dan bukannya berkonsentrasi mencari penyebab konflik.
"Sekarang ini tidak terlalu penting apa penyebabnya. Saat ini yang paling penting memberikan perlindungan segera, mengembalikan orang-orang yang sekarang ini mungkin masih merasa di posisi terancam," papar Mahfud.
Pria asal Sampang itu juga menyerukan agar penegakan hukum tidak pandang bulu. Menurutnya, penegakan hukum adalah hal utama bagi warga Sampang agar dapat merasa aman kembali.
"Siapapun yang telah melalukan tindak kekerasan main hakim sendiri itu supaya segera ditindak secara tegas dan diadili secara terbuka. Siapapun itu," tegas Mahfud. (dil/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kasus Simulator, Empat Perwira Polisi Kompak Mangkir
Redaktur : Tim Redaksi