jpnn.com, SAMPIT - Mantan Bupati Seruyan, Kalimantan Tengah Darwan Ali tutup usia karena sakit, di Jakarta, Selasa (19/11) dini hari.
"Informasi yang disampaikan pihak keluarga, jenazah rencananya tiba di Sampit Kabupaten Kotawaringin Timur pada pagi ini, kemudian akan dimakamkan di Sembuluh, desa kelahiran beliau," kata seorang pengurus DPC PAN Kotawaringin Timur Salappudin Noor di Sampit, Selasa.
BACA JUGA: Berita Duka, Serda Imam Berkat Meninggal Dunia
Pihak keluarga di Sampit mendapat kabar bahwa Darwan Ali meninggal dunia di rumah sakit di Jakarta. Pria kelahiran Desa Sembuluh Kecamatan Danau Sembuluh Kabupaten Seruyan pada 20 Oktober 1955 itu dikabarkan meninggal akibat gangguan jantung yang dideritanya.
Salappudin Noor mengatakan, berita duka itu disampaikan oleh Ketua DPC PAN Kotawaringin Timur yang juga Wakil Ketua DPRD Kotawaringin Timur Muhammad Rudini, yang merupakan putra almarhum. Saat ini pihak keluarga mempersiapkan penyambutan kedatangan jenazah.
BACA JUGA: Berita Duka, Iptu Ainur Rofiq Meninggal Dunia Saat Mobil Rombongan Polisi Kecelakaan
Pesawat yang membawanya jenazah Darwan Ali dijadwalkan tiba di Bandara Haji Asan Sampit sekitar pukul 08.00 WIB. Jenazah kemudian akan dibawa ke rumah duka di Jalan Achmad Yani Sampit.
"Jenazah akan disemayamkan dulu di rumah duka di Sampit, baru kemudian dibawa ke Sembuluh untuk dimakamkan," kata Salappudin.
BACA JUGA: Berita Duka: Kodim dan Adi Meninggal Dunia di Pondok Pesantren
Penyambutan jenazah akan dipimpin dua putra almarhum yaitu Muhammad Rudini dan Ruswandi yang sedang berada di Sampit. Berbagai persiapan pun sudah dilakukan di bandara dan rumah duka.
Kabar meninggalnya Darwan Ali menimbulkan duka mendalam bagi keluarganya. Kerabat dan kolega politikus senior itu pun berdatangan ke rumah duka untuk menyampaikan belasungkawa.
Darwan Ali merupakan Bupati Seruyan selama dua periode yaitu 2003-2008 dan 2008-2013. (antara/jpnn)
Redaktur & Reporter : Adek