Berita Terbaru Soal Rusuh Timses Calon Bupati Empat Lawang

Rabu, 13 Juni 2018 – 16:33 WIB
Massa berkerumun usai kejadian bentrok dua kelompok pendukung paslon no urut 1 dan 2 Pilkada Empat Lawang, kemarin. Foto: Harian Silampari for Sumeks

jpnn.com, EMPAT LAWANG - Insiden rusuh terjadi di Kabupaten Empat Lawang, Sumatera Selatan melibatkan dua tim sukses calon bupati. Buntut dari rusuh itu, satu orang bernama Beni tewas.

Menurut Kabid Humas Polda Sumsel Kombes Slamet Widodo, kejadian bermula ketika calon bupati David Hardiyanto-Eduar Kohar dan Joncik Muhammad-Yulius akan menggelar dialog. Kemudian, antar tim sukses saling berpapasan hingga berujung ketegangan.

BACA JUGA: Suhu Politik Panas, Timses Tewas Ditembak

“Pemicunya, kalau (keterangan) di TKP (tempat kejadian perkara) kurang jelas, tapi (sepertinya) saling sindir,” kata Slamet ketika dikonfirmasi, Rabu (13/6).

Kepolisian juga meminta tersangka yang kini kabur untuk segera menyerahkan diri. Pasalnya, kata Slamet, polisi telah mengantongi identitas pelaku.

BACA JUGA: Empat Lawang dan Palembang Paling Rawan

“Diharapkan mungkin tersangka menyerahkan diri karena sudah diketahui identitasnya. sekarang sudah kondusif. kapolda sudah mendamaikan dua pihak,” imbuh dia.

Lanjut Slamet menuturkan, tersangka merupakan anggota timses pasangan calon bupati nomor dua. Namun, dia belum mau mengungkapkannya dengan rinci karena masih dalam pengembangan.

BACA JUGA: Joncik Pastikan Tiket Maju Pilkada Empat Lawang

Atas kejadian itu, kini pengamanan di Empat Lawang langsung diperketat. Ada sekitar 400 personel tambahan dari Polda Sumsel untuk membantu pengamanan.

“400 itu gabungan dari polda, brimob, dan polres-polres terdekat,” tegas dia. (mg1/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Golkar Tetap Ingin Berkoalisi Meski Bisa Usung Calon Sendiri


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler