Berkat Penjual Mi Ayam, Pesta Sabu-Sabu Terbongkar

Rabu, 05 Oktober 2016 – 10:39 WIB
Sabu-sabu. Foto: dok JPG

jpnn.com - SURABAYA – Polisi menangkap lima sekawan, yakni M. Afan, Heri Teguh, Agung Pitono, Subandriyo, dan M. Sholah.

Itu berawal dari tindakan sok jagoan yang dilakukan kelimanya.

BACA JUGA: Beri Miliaran Rupiah, Dimas Kanjeng Gandakan Jadi Uang Korea dan Iran

 Mereka mengeroyok penjual mi ayam di bawah pengaruh minuman keras. Parahnya, saat menangkap kelimanya, polisi justru menemukan sabu-sabu.

Kapolsek Dukuh Pakis Kompol Yoghi Hadi Setiawan menyatakan, awalnya, polisi menerima laporan dari Arip Tri Wahyono.

Saat berjualan mi ayam, tanpa alasan yang jelas, lima orang tersebut menghakimi Arip.

BACA JUGA: Ha Ha Ha..Pencuri kok Penakut

"Kami kantongi nama satu pelaku inisial S," ujarnya kemarin (4/10).

Setelah itu, Unit Reskrim Dukuh Pakis mencarinya. Mereka lalu meringkus Sholah di rumahnya.

Dia lantas bernyanyi siapa saja yang ikut mengeroyok korban. Dari situ, polisi mendapatkan informasi mengenai rumah kos Pitono di Dukuh Kupang XV.

BACA JUGA: Jaksa Tak Ingin Susi Dapat Hukuman Ringan

Kos tersebut sering dipakai sebagai tempat berkumpul.

Korps seragam cokelat segera meluncur ke Dukuh Kupang. Dugaan polisi benar.

Empat pelaku lain sedang berkumpul di sana. Pintu kamar pun digedor agar mereka keluar.

Saat pintu dibuka, ternyata empat orang itu sedang pesta sabu-sabu. ''Kami amankan sepoket sabu-sabu, 2 pipa kaca, dan 1 bong,'' tutur Yhogi. (did/c20/fal/flo/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Polisi Pusing, Tahanan Pengin Bunuh Diri, Temannya juga Repot


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler