Berlusconi Kritik Mihajlovic Tak Mampu Benahi Lini Belakang

Jumat, 16 Oktober 2015 – 20:02 WIB
Sinisa Mihajlovic. Foto: EPA

jpnn.com - ITALIA – Presiden AC Milan Silvio Berlusconi dikenal gemar mencampuri urusan pelatih klubnya. Itu juga yang dialami pelatih Milan saat ini, Sinisa Mihajlovic yang belum membawa Milan kembali ke papan atas.

Dilansir dari laman Football Italia, harian La Stampa memuat komentar Berlusconi yang ia lontarkan dalam pertemuan dengan anggota partai politiknya, Forza Italia.

BACA JUGA: Kapolri Percayakan Keamanan Final Piala Presiden kepada Kapolda

“Mihajlovic merupakan pelatih yang hebat, ia tahu bagaimana berurusan dengan pemain, namun Milan saat ini membutuhkan taktik,” ujar Berlusconi.

Kalimat itu sendiri dikutip La Stampa dari banyak sumber yang hadir dalam pertemuan itu. Berlusconi kabarnya mengritik ketidakmampuan Mihajlovic membenahi barisan belakang.

BACA JUGA: So Sweeeet...Ridwan Kamil dan Manajemen Persib Sowan ke Kantor Persija

AC Milan selalu menelan kekalahan dalam dua laga terakhir. Bahkan dalam laga kandang melawan Napoli, Mattia De Sciglio dan kawan-kawan dilibas Napoli 0-4.(ray/jpnn)

BACA JUGA: Inilah Alasan The Special One Kenapa Inter Sangat Spesial Baginya

BACA ARTIKEL LAINNYA... Rossi Merasa Belum Cukup Kuat Jelang Balapan MotoGP Australia


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler