jpnn.com, MALAYSIA - Timnas Indonesia U-16 berhasil menunjukkan performa yang apik dalam laga uji coba mereka.
David Maulana dkk bermain imbang 3-3 saat kontra Oman U-16 di Stadion USIM (University Science Islamic Malaysia) Mini Stadium, Negeri Sembilan, Malaysia, Rabu (12/9) malam.
BACA JUGA: Piala AFC U-16 2018: Timnas Indonesia Dua Uji Coba Lagi
Tiga gol kemenangan Timnas dicetak oleh Amiruddin Bagus.
Menurut Pelatih Fakhri Husaini, pertandingan ini berjalan dengan tempo tinggi dan ketat. Tiga gol membuktikan bahwa laga ini berkelas.
BACA JUGA: Gara-Gara Pemain Ini Fakhri Yakin Menang Adu Penalti
"Kami mendapatkan lawan yang tangguh. Babak pertama setelah kami sempat unggul lebih dahulu 1-0, pemain banyak kehilangan bola karena lambat beradaptasi dengan lapangan basah," terangnya.
Indonesia menurut Fakhri sejatinya punya peluang untuk menang setelah terjadi pelanggaran oleh Oman di dalam kotak penalti. Namun, penalti yang dilakukan oleh Bagus tertepis oleh kiper Oman.
BACA JUGA: Timnas U-16 Lolos ke Final, Fakhri Apresiasi Suporter
"Pemain bermain lebih bagus di babak kedua. Ini adalah permainan yang berbeda dibandingkan babak pertama," ungkapnya.
Uji coba ini menjadi persiapan terakhir Timnas U-16 untuk menghadapi Piala AFC U-16 yang dimulai pada 20 September mendatang di Malaysia. (dkk/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Piala AFF U-16 Kamboja vs Indonesia: Fakhri Rotasi 7 Pemain
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad