Berobat ke Singapura, Kartika Putri Ungkap Kondisi Terkini

Sabtu, 24 Februari 2024 – 16:16 WIB
Kartika Putri. Foto Instagram kartikaputriworld

jpnn.com, JAKARTA - Selebritas Kartika Putri membeberkan penyebab wajah hingga bagian lidahnya mengalami ruam dan melepuh.

Menurutnya, kondisi tersebut merupakan efek masalah autoimun yang diidap sejak beberapa tahun terakhir.

BACA JUGA: Soal Video Minta Capres & Cawapres Mengaji, Kartika Putri Klarifikasi Begini

"Aku sudah kurang lebih 5 tahunan didiagnosis autoimun. Alhamdulillah aku juga sudah ikhtiar dengan 2x stem cell syukurnya baik-baik saja," ungkap Kartika Putri melalui akun miliknya di Instagram, Jumat (23/2).

Istri Usman bin Yahya itu mengatakan awalnya dirinya meminum obat pain killer ketika hendak perawatan wajah baru-baru ini.

BACA JUGA: Masih Ingin Tambah Momongan, Kartika Putri: Hajar Terus, Kalau Buncit Berarti Bunting

Kartika Putri menduga bahwa imun sedang tidak baik sehingga dirinya mengalami alergi hingga menimbulkan ruam.

"Sepertinya aku imunnya lagi enggak oke, jadinya alergi sama obat pain killer. Alhasil muka dan mulut aku ruam dan melepuh, akhirnya aku check darah dll juga," ucap perempuan berusia 33 tahun itu.

BACA JUGA: Sempat Berkasus dengan Kartika Putri, Richard Lee Kini Raih Penghargaan

Setelah beberapa hari tanpa perkembangan, Kartika Putri lantas memutuskan untuk berobat ke Singapura.

Dia bersyukur kondisi wajah dan lidahnya kini telah mulai membaik.

"Alhamdulillah aku getting better di sini dan insyaallah enggak ada penyakit yang serius," tambah Kartika Putri. (ded/jpnn)


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler