Besok Pengumuman SNMPTN 2018, Jangan Sampai Gaduh

Senin, 16 April 2018 – 15:20 WIB
Menristekdikti Mohamad Nasir. Foto: Humas Kemenristekdikti for JPNN.com

jpnn.com, TANGSEL - Pengumuman SNMPTN (Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri) 2018 akan dilakukan besok, Selasa (17/4).

Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) Mohamad Nasir mengharapkan, tidak ada kegaduhan.

BACA JUGA: Cara Baru Hitung Nilai SBMPTN 2018, Soal Susah Bobot 1

"Saya harapkan panitia bisa menyampaikan pengumuman ini dengan baik. Jangan sampai ada kegaduhan lagi," kata Menteri Nasir di Kampus Universitas Terbuka (UT), Tangerang Selatan, Senin (16/4).

Dia tidak ingin kegaduhan terkait perubahan cara menghitung nilai Seleksi Bersama Masuk PTN (SBMPTN) terjadi juga di pengumuman SNMPTN 2018. Masyarakat harus dibuat tenang dan jangan sampai galau.

BACA JUGA: Perubahan Cara Hitung Nilai SBMPTN 2018 Terlalu Mendadak

"Saya sampaikan selamat dan sukses bagi yang diterima besok di PTN pilihannya dan bisa berkembang dengan baik. Yang belum bisa masuk PTN, masih ada PTS (perguruan tinggi swasta) yang lain," ucapnya.

Tidak lolos SNMPTN, lanjut Menteri Nasir bisa lewat jalur SBMPTN. Masih banyak peluang karena ada 4.570 perguruan tinggi.

BACA JUGA: Begini Cara Baru Hitung Nilai Ujian SBMPTN 2018

"Silakan memilih yang baik melalui SBMPTN, ujian mandiri dan juga di PTS," tutupnya. (esy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pengamat Dukung Cara Hitung Nilai Ujian SBMPTN Diubah


Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler