BFC vs Persija: Kami Bukan Hanya Menghadapi 11 Pemain

Kamis, 22 Maret 2018 – 23:57 WIB
Pelatih Bhayangkara FC Simon McMenemy (kiri) dan Alsan Sanda (tengah_. Foto: Amjad/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Pelatih Bhayangkara FC Simon McMenemy menegaskan laga perdana Liga 1 2018 menghadapi Persija Jakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (23/3) malam bukan pertandingan yang mudah.

Bagi pelatih asal Skotlandia tersebut, timnya seolah-olah menghadapi skuat yang berisi lebih dari 11 pemain.

BACA JUGA: Bek Asing PSMS Asal Brasil Ini Yakin Banget Bisa Kawal Spaso

"Berat memang lawan Persija main di Jakarta. Bukan hanya menghadapi 11 orang tapi 12, 13, sampai 14 pemain karena mereka mendapatkan dukungan suporter yang fantastis, yang memenuhi stadion," terangnya, dalam jumpa pers sebelum laga, di SUGBK, Kamis (22/3) petang.

Dengan kondisi tim yang saat ini, beban sebagai juara bertahan menurut Simon memang cukup berat. Dia merasakan, harus menyatukan tim dan melakukan adaptasi dengan cepat meskipun banyak pemain baru yang masuk di tim berjuluk The Guardian tersebut.

BACA JUGA: Pelatih Semen Padang Puji Penampilan Rachmat Afandi

"Kami tak mau berpikir bagaimana Persija bermain. Kami fokus ke tim ini, kami akan bermain dengan gaya kami," paparnya.

Memang, tim Bhayangkara FC yang menjadi juara pada kompetisi Liga 1 2017 lalu, memiliki banyak materi yang berbeda. Untuk itu, perlu waktu beberapa pekan dan beberapa pertandingan bagi Simon untuk menguatkan tim.

BACA JUGA: Rezaldi Hehanusa Belum Pasti Diturunkan Lawan Bhayangkara FC

Hal yang sama juga diutarakan oleh Alsan Sanda. Dengan kondisi tim saat ini, memang banyak yang meragukan Bhayangkara FC karena dinilai tak sekuat tahun lalu. Tapi, dia ingin membuktikan anggapan tersebut salah.

"Kami akan kerja keras dan tak mau menyerah begitu saja," ungkapnya singkat. (dkk/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bhayangkara FC vs Persija, Macan Siap Terkam Juara Bertahan


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler