Bikin Twit, Ruhut Sitompul Mengaku Punya Info A1 soal Said Didu

Kamis, 30 April 2020 – 20:25 WIB
Ruhut Sitompul. Foto: dokumen JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - Politikus PDI Perjuangan Ruhut Sitompul menyampaikan info melalui akunnya di Twitter. Mantan anggota DPR dari Partai Demokrat itu menyebut kepolisian telah melayangkan surat panggilan kepada Eks Sekretaris Kementerian BUMN M Said Didu.

Ruhut menyebut informasi yang dia terima itu berklasifikasi A1. “Pasti enggak bisa tidur nyenyak,” ujar Ruhut melalui akun @ruhutsitompul, Kamis (30/4) malam.

BACA JUGA: Said Didu Mundur dari PNS: Enggak Bisa Beda Pendapat dengan Pemerintah

Dalam unggahan itu Ruhut juga memajang tagar #TangkapSaidDidu. Menurutnya, ancaman hukuman dalam kasus yang diduga menyeret Didu itu mencapai 10 tahun penjara.

Namun, Ruhut tak memerinci soal kasus yang diduga menyeret Didu. Walakin, politikus nyentrik itu dalam unggahannya juga menyebut sejumlah nama menteri termasuk Menko Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjatian yang selama ini jadi sasaran kritik Said Didu.

BACA JUGA: Giliran Ferdian Sampaikan Kritik Keras ke Luhut Panjaitan

Lebih lanjut Ruhut membuat twit tentang ungkapan mulutmu harimaumu. Ruhut mengingatkan Didu bertanggung jawab atas segala ucapan ataupun twitnya yang diduga memuat fitnah.

“Kau bangga mengatakan manusia merdeka tapi kalau nanti terbukti bersalah kau menjadi terpidana," tutur Ruhut.

Sebelumnya Jodi Mahardi selaku juru bicara Luhut menuntut Said Didu meminta maaf kepada menteri berlatar belakang tentara itu. Permintaan itu terkait dengan pernyataan Didu dalam video berjudul MSD: LUHUT HANYA PIKIRKAN UANG, UANG, DAN UANG di YouTube.

Memang Didu telah melayangkan surat klarifikasi. Namun, dalam surat tersebut tidak tercantum kalimat permintaan maaf.(gir/jpnn)


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler