Bisnis Alat Transportasi Membaik

Kamis, 11 Maret 2010 – 13:17 WIB

JAKARTA--Usaha pemerintah melalui kementrian keuangan memberikan stimulus fiskal pada beberapa sektor industri, berdampak positifDirjen Industri alat transportasi dan telematika, Budi Dharmadi pada wartawan, Kamis (11/3) mengatakan, tahun ini industri alat transportasi darat menunjukkan trend membaik dibandingkan tahun 2009.
      
''Untuk industri alat transportasi darat yaitu mobil, meningkat cukup pesat, posisi januari dan februari sudah sama dengan tahun 2008

BACA JUGA: Indonesia akan Manfaatkan Obama

2008 kita lagi top-topnya, kita harapkan sampai akhir tahun ini kita bisa capai puncak produksi,'' kata Budi di kantor kementrian keuangan, Jakarta.
      
Salah satu membaiknya trend penjualan industri mobil, karena ditolong bea masuk yang diberikan pemerintah
Selain itu karena trend pemulihan sektor industri yang secara umum terjadi.
      
''Stimulus bea masuk sangat menolong kita

BACA JUGA: Dukung Industri Film, Menkeu Pertimbangkan Stimulus

Selain itu yang positif lagi adalah banyaknya kendaraan komersial yang terjual, seperti truk dan pick up
Setiap satu kendaraan komersial terjual, itu berarti ada satu tambahan kegiatan ekonomi, baik itu usaha baru atau ekspansi dan merembet ke sektor yang lain

BACA JUGA: 14 Sektor Industri Bebas Bea Masuk

Itu menandakan kalau sektor ekonomi kita mengalir positif,'' jelas Budi.
      
Untuk tahun 2010, Direktorat Jenderal Industri Alat Transportasi dan Telematika mendapatkan stimulus fiskal berupa Bea Masuk Ditanggung Pemerintah (BMDTP) sebesar Rp 769,2 miliar.Adapun pembagiannya adalah untuk kendaraan bermotor sebesar Rp 523 miliar,Elektronika sebesar Rp 150 miliar, sektor industri Perkapalan sebesar Rp 30 miliar, sektor Telekomunikasi sebesar Rp 38 miliar dan Serat optik sebesar Rp 26 miliar.
      
''Semuanya sudah turun dan kita sudah siap.Sejak Januari kita sudah siapSemua sudah dilakukan, rencana impor juga sudah dilakukanUntuk penghematan waktu kita lakukan paraler, kita terimakasih sekali pada pemerintah, karena sektor industri merasa mendapat dukungan dari pemerintah,'' kata Budi.(afz/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kalsel Target Produksi Batubara 100 Juta Ton


Redaktur : Auri Jaya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler