BM PAN Sumut Dukung Yandri Susanto Jadi Sekjen

Selasa, 20 Agustus 2024 – 19:15 WIB
Ketua DPW BM PAN Sumut Mora Harahap bersama Waketum PAN Yandri Susanto. Foto: koleksi pribadi

jpnn.com - Dewan Pimpinan Wilayah Barisan Muda Penegak Amanat Nasional (BM PAN) Sumatera Utara (Sumut) mendukung Yandri Susanto menjadi Sekjen PAN mendampingi Zulkifli Hasan pada Kongres Ke-VI Partai Amanat Nasional, 23-26 Agustus 2024 di Hotel Kempinski Jakarta.

Ketua DPW BM PAN Sumut Mora Harahap menyampaikan sejumlah alasan mendukung Yandri menjadi sekjen partai berlambang matahari putih itu.

BACA JUGA: PAN Deklarasikan Calon Kepala Daerah di Banten, Berikut Daftar Lengkapnya

"Bang Yandri sangat paham dan mengerti mengelola internal PAN, sehingga sangat tepat jika Bang Zul memilihnya menjadi sekjen PAN," kata Mora Harahap melalui siaran pers, Selasa (20/8).

Mora menilai sosok Yandri juga punya tempat khusus di hati kader PAN.

BACA JUGA: Persis Skenario, Jokowi Sudah Mengganti Orangnya Megawati, Selanjutnya

"Karena kedekatannya dengan kader-kader PAN se-Indonesia. Figur seperti ini sangat cocok untuk menguatkan konsolidasi PAN ke depan," tutur Mora.

Anggota DPRD Mandailing Natal itu menambahkan bahwa tantangan partainya ke depan juga akan semakin sulit.

BACA JUGA: Ada Putusan MK Nomor 60, Apakah PKS Balik Lagi Dukung Anies Baswedan?

Oleh karena itu, diperlukan figur sekjen yang kuat dan bisa berkolaborasi dengan ketua umum guna memastikan kerja-kerja partai sampai ke tingkat paling bawah.(fat/jpnn)


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler