BMW X5 xDrive45e Dapat Setrum Baru, Makin Joss

Minggu, 01 September 2019 – 12:41 WIB
BMW X5 xDrive45e. Foto: BMW

jpnn.com - Memperkuat penetrasi di segmen kendaraan listrik jenis hybrid, BMW X5 xDrive45e hadir dengan peningkatan teknologi elektrifikasi generasi keempat.

Melalui teknologi elektrifikasi baru, motor listrik X5 xDrive45e mampu menghasilkan daya sebesar 110Hp. Sementara pada mesin pembakaran internal, 3.0L enam silinder segaris yang ditanamkan dalam kesatuan paket diklaim memberikan tenaga 282 Hp.

BACA JUGA: Pak Jokowi! Gak Bosan Pakai Mercedes? BMW Punya SUV Lulus Uji Balistik Juga Loh

Jika ditotal, maka BMW X5 xDrive45e mampu memproduksi tenaga hingga 388 Hp dan torsi 600 Nm. Artinya, dorongan tenaga bawahnya sangat menggiurkan, mumpuni saat disiksa di medan berat.

Dayanya sendiri disalurkan melalui transmisi otomatis 8-percepatan ke semua roda.

BACA JUGA: BMW Tunas Tawarkan Sedan Seri 3 Terbaru Hanya Rp 17 Jutaan

Akselerasinya pun cukup memuaskan untuk sebuah SUV bongsor. Dari titik diam hingga 100 kpj hanya ditempuh dalam waktu 5,6 detik. Kecepatan puncaknya dibatasi secara elektronik di 235 kpj.

Adapun saat beralih ke mode listrik penuh, BMW X5 xDrive45e didukung baterai 24 kWh lithium-ion generasi keempat mampu membawa kendaraan berjalan sejauh 87 kilometer.

BACA JUGA: BMW Mulai Membuat Daftar Pengurangan Modelnya di Pasar

Bicara tampilan, X5 xDrive45e tidak memiliki perbedaan dengan versi mesin konvensional. (mg8/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mobil BMW Melaju Tabrak Pekerja, Terbalik di Bahu Jalan Lalu Masuk Parit


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler