BNI Target Transaksi Kartu Kredit Capai Rp 14,1 T

Senin, 08 Agustus 2011 – 15:27 WIB

JAKARTA - PT Bank Negara Indonesia (BBNI) menarget total transaksi kartu kredit senilai Rp 14,1 triliunAngka itu meningkat 48 persen bila dibanding periode sama tahun lalu, sebesar Rp 9,1 triliun

BACA JUGA: IHSG Anjlok, Hatta Minta Investor Tak Panik

"Kami optimistis sepanjang 2011 transaksi sebesar itu bisa terlampau," ungkap Darmadi Sutanto, Direktur Konsumer dan Ritel BNI, di Jakarta


Optimisme manajemen membuncah seiring bergulirnya momen lebaran

BACA JUGA: SBY Klaim Siap Hadapi Gejolak Ekonomi

Di mana sepanjang lebaran transaksi penggunaan kartu kredit meningkat pesat
Peningkatan transaksi kartu kredit periode Ramadhan dan Lebaran diprediksi 10-15 persen

BACA JUGA: Gejolak Ekonomi Dunia, Indonesia Patut Waspada

"Dan, biasanya transaksi itu, paling banyak pada segmen klasic dan GoldDi mana transaksinya bisa menyentuh kisaran 75 persenSisanya Premium," imbuh Darmadi

Peningkatan itu terjadi menyusul menjelang lebaran kebutuhan para nasabah menanjak drastisSebagai opsi instan dalam mengatasi problem itu, masyarakat mengandalkan kartu kredit sebagai media berbelanja

Di sisi lain, manajemen mendapat limpahan uang masuk lewat Payroll atau pembayaran gaji karyawan senilai Rp 1,25 TriliunMembludaknya uang yang masuk tersebut dikarenakan adanya tambahan dari Tunjangan Hari Raya (THR)"Untuk pembayaran gaji biasanya yang masuk sebulan mencapai Rp 500 miliarKalau lebaran bisa dobel yang masuk, Jadi bisa mencapai Rp 1,25 triliun," tambah Suwoko Singoastro, Direktur Operasional dan Teknologi Informasi BNI

Meski begitu, seiring melubernya tumpahan pemasukan itu, uang yang ditarik setiap nasabah pun diperkirakan semakin cepatUntuk mengantisipasi hal itu, perseroan akan menaruh jumlah dana tunai lebih dari biasanya

Sementara puncak penarikan uang akan terjadi pada 21 dan 27 Agustus 2011Diperkirakan pada tanggal-tanggal itu akan ada kenaikan sampai 50 persen dari hari biasa"Kami sudah antisipasi perkiraan tanggal gajianKalau lebaran kan antara tanggal 30-31 Agustus, sedangkan pembayaran gaji dan THR antara tanggal 19 dan 22 Agustus," ujarnya(far)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hatta Sebut Rusia Baru Ingin Berinvestasi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler