Bocah 10 Tahun Tewas Dilindas Truk, Kondisi Mengenaskan

Minggu, 11 April 2021 – 18:42 WIB
Warga melihat korban meninggal dunia dilindas truk di Jalan Banda Aceh - Medan, Desa Paya Gajah, Kecamatan Peureulak Barat Kabupaten Aceh Timur, Sabtu (10/4/2021). Foto: Antara Aceh/HO/Polres Aceh Timur

jpnn.com, ACEH TIMUR - Kecelakaan maut terjadi di Jalan Banda Aceh-Medan, Desa Paya Gajah, Kecamatan Peureulak Barat, Kabupaten Aceh Timur, Sabtu (10/4) sekitar pukul 18.30 WIB.

Akibat kejadian itu, seorang bocah perempuan berusia 10 tahun yang diboncengi ibunya bersepeda motor tewas dilindas truk.

BACA JUGA: Putra Tewas Bersimbah Darah, Mayatnya Ditemukan Tergeletak di Area PTPN VII

"Kecelakaan tersebut melibatkan tiga kendaraan dan menewaskan satu penumpang sepeda motor di lokasi kejadian," kata Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Aceh Timur AKP Andrew Agrifina Prima Putra di Aceh Timur, Minggu (11/4).

AKP Andrew Agrifina Prima Putra mengatakan kecelakaan bermula saat Nurhayati, warga Sungai Raya, Aceh Timur, mengendarai sepeda motor BL 5201 DBE dengan memboncengkan kedua anaknya melaju dari arah barat (Banda Aceh menuju Medan).

BACA JUGA: Mardiana Curiga Anak Gadisnya Sering Pulang Malam, Lalu Diselidiki, Oh Ternyata...

Sesampainya di lokasi kejadian Nurhayati bermaksud akan mendahului truk di depannya. Saat bersamaan dari arah yang sama melaju becak motor yang juga akan mendahului truk tersebut.

Namun, bagian dari becak motor tadi menyenggol bagian sepeda motor yang dikendarai Nurhayati.

BACA JUGA: Ahmad Ariph Berbuat Aksi Tak Terpuji pada Ibu Kandung, Astaga

Akibatnya, kedua anak Nurhayati terjatuh dari sepeda motor. Bahkan satu orang di antaranya masuk kolong kanan truk dan terlindas sehingga tewas di lokasi kejadian.

BACA JUGA: Brigadir AG dan Briptu DK Dipecat, Kapolres: Perbuatan Mereka Sudah Tak Bisa Ditolerir

Truk dan becak motor yang belum diketahui identitas, baik pengemudi dan nomor polisi kendaraannya langsung melarikan diri dan saat ini sedang dalam penyelidikan Satlantas Polres Aceh Timur.(antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler