Bocor! Virgil Van Dijk jadi Pemain Terbaik Tahun Ini, Masa sih?

Jumat, 26 April 2019 – 13:03 WIB
Virgil van Dijk. Foto: AFP

jpnn.com, LONDON - Penganugerahan pemain terbaik kompetisi Inggris atau PFA Players' Player of the Year akan digelar di Grosvenor House Hotel London, Minggu (28/4) mendatang. Namun, Kamis (25/4) kemarin sudah beredar bocoran pemenangnya.

Bek Liverpool Virgil van Dijk diberitakan tampil sebagai pemenang oleh media-media Inggris. Van Dijk mengalahkan kandidat favorit lain asal Manchester City yakni Raheem Sterling.

BACA JUGA: Gagal Dapat Bantuan MU, Jurgen Klopp: City Lebih Favorit

Jika Van Dijk benar memenanginya maka trofi individu paling bergengsi di sepak bola Inggris itu dipastikan tetap hadir di Liverpool. Musim lalu penghargaan ini dimenangi oleh wide attacker Liverpool Mohamed Salah.

“Sejujurnya saya memilih Raheem Sterling karena dia memang menjalani musim yang luar biasa. Saya rasa dia mengalami improvisasi permainan sangat pesat,” kata Van Dijk kepada The Guardian awal April lalu.

BACA JUGA: Barcelona dan Liverpool Sudah Perang Harga Tiket

Sedangkan legenda Tottenham Hotspur yang juga pundit Gary Lineker pun sepakat dengan Van Dijk soal Sterling pantas jadi yang terbaik. “Lihat juga apa yang dicapai Sterling di Piala Dunia 2018 lalu dan UEFA Nations League,” ucap Lineker kepada BBC.

(Sudah baca yang ini?: Kejutan! Paul Pogba Masuk Team of the Year, Salah dan Hazard Malah Enggak Ada)

BACA JUGA: Philippe Coutinho: Barcelona vs Liverpool akan Istimewa

Selain keluarnya nama Van Dijk yang keluar sebagai pemenang, maka PFA Team of the Year pun sudah bocor kepada publik. Lagi-lagi pemain City dan Liverpool mendominasi. City menempatkan enam wakil. Yakni Ederson, Aymeric Laporte, Fernandinho, Bernardo Silva, Sergio Aguero, dan Sterling.

Sedangkan Liverpool empat nama. Selain Van Dijk maka Sadio Mane, Trent Alexander-Arnold, dan Andy Robertson masuk dalam starting XI pilihan tahun ini. Yang mengejutkan adalah munculnya 'orang ketiga' di luar dominasi City dan Liverpool. Yakni gelandang Manchester United Paul Pogba.

Nah, selain berebut gengsi di PFA Players' Player of the Year dan PFA Team of the Year maka dua nama pemain Liverpool dan City juga 'bertarung' untuk gelar pemain paling produktif musim ini.

Hingga matchweek 35 Aguero dan Salah sama-sama mencetak 19 gol di Premier League. Penyerang Arsenal Pierre-Emerick Aubameyang ikut menyemarakkan persaingan antara Salah dan Aguero.

Di bawah mistar, duo Brasileiro yakni Alisson Becker dan Ederson Moraes bersaing ketat. Alisson yang namanya tak masuk PFA Team of the Year menjadi calon kuat kiper dengan rekor clean sheet terbanyak musim ini. Alisson membukukan 19 kali tak kebobolan. Sedangkan Ederson di posisi kedua dengan 18 kali. (dra)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Liverpool Kembali ke Puncak, Cek Klasemen dan Jadwal Sisa 2 Tim Papan Atas


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler