jpnn.com - Ekstrak daun dan batang buah nangka menurut beberapa penelitian bermanfaat untuk menurunkan kadar gula darah.
Konsumsi daging buahnya juga diyakini aman untuk penderita diabetes.
BACA JUGA: Benarkah Kunyit Bermanfaat Bagi Penderita Diabetes?
Lalu, apakah benar buah nangka aman untuk dikonsumsi penderita diabetes? Simak jawaban dokter dan manfaat buah nangka untuk diabetes.
Manfaat Buah Nangka untuk Diabetes
Selain kaya vitamin dan antioksidan, buah nangka mengandung banyak gula alami.
BACA JUGA: MSglow Kembali Hadirkan 2 Produk Kecantikan Berbahan Alami
Dilansir dari Healthline, 150 gram buah nangka mengandung 143 kalori, 1 gram lemak, 3 gram protein, 35 gram karbohidrat dan 2 gram serat.
Selain itu, buah nangka merupakan sumber vitamin B6 dan antioksidan vitamin C yang sangat baik.
BACA JUGA: 3 Khasiat Buah Nangka yang Baik untuk Penderita Diabetes
Di dalam 150 gram buah nangka terdapat kandungan vitamin B6 yang mampu mencukupi 29 persen kebutuhan gizi harian.
Buah nangka dengan takaran yang sama juga dapat memenuhi kebutuhan vitamin C harian sebanyak 23 persen.
Vitamin B6 dan vitamin C di dalam buah nangka berperan penting untuk memproduksi energi dan meningkatkan kekebalan tubuh.
Manfaat tersebut dapat membantu mencegah peradangan kronis penyebab penyakit jantung dan diabetes tipe 2.
Nangka memiliki indeks glikemik (GI) dan beban glikemik (GL) yang sedang.
Perlu Anda tahu, sistem klasifikasi GI dan GL digunakan untuk mengevaluasi makanan dengan karbohidrat dan pengaruhnya terhadap gula darah.
Buah nangka memiliki GI sekitar 50-60 dari skala 10-100. Sementara itu, kadar GL buah nangka berkisar di angka 13-8 dari skala 0-20.
Masih mengutip Healthline, nangka juga kaya akan antioksidan flavonoid. Beberapa penelitian menemukan flavonoid bermanfaat mengurangi risiko penyakit kronis jangka panjang.
Sejumlah studi lain juga mengungkapkan ekstra nangka mampu menurunkan kadar gula darah.
Kendati begitu, sebagian besar riset tersebut baru dilakukan pada hewan. Penelitiannya juga hanya menggunakan ekstrak daun dan batang nangka, bukan dagingnya.
Dibutuhkan penelitian lebih lanjut untuk memperoleh bukti kuat soal pengaruh dan manfaat nangka terhadap kadar gula darah manusia.
Penderita diabetes harus membatasi konsumsi buah nangka
Buah nangka memiliki indeks glikemik sedang. Artinya, konsumsi buah nangka tidak langsung meningkatkan kadar gula dalam darah.
Buah nangka juga mengandung sejumlah serat yang baik untuk orang diabetes.
Meski begitu, buah nangka memiliki makronutrien yang sebagian besar merupakan karbohidrat.
Karbohidrat di dalam buah nangka berbentuk gula alami. Kandungan ini dapat meningkatkan kadar gula darah.
Maka itu, dr. Reza Fahlevi, Sp.A., menganjurkan diabetesi untuk membatasi konsumsi buah nangka.
“Nangka itu, kan, manis banget sebenarnya dan boleh saja dikonsumsi, namun jangan banyak-banyak. Penderita diabetes lebih baik menghindari konsumsi buah nangka. Kalau mau konsumsi buah, bisa pilih buah yang kadar gulanya tidak terlalu tinggi, misalnya apel, pir, dan alpukat,” tutur dr Reza.
Bagi penderita diabetes yang menjalankan diet vegetarian, konsumsi buah nangka dapat diganti dengan kacang-kacangan.
Kacang-kacangan, seperti buncis, lentil, dan kacang merah memiliki GI rendah sebesar 20-30. Makanan pengganti nangka untuk diabetes tersebut juga mengandung lebih banyak serat dan protein.(klikdokter)
Redaktur & Reporter : Yessy