Bom Meledak di Pos Lalu Lintas Poso

Senin, 22 Oktober 2012 – 09:31 WIB
JAKARTA--Sebuah bom meledak di Pos Lalu Lintas Kepolisian Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah, Senin pagi (22/10) sekitar pukul 06.30 WIT. Akibat ledakan ini, dua orang terluka. Korban yang dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah Poso adalah Brigadir Dua Rusliadi dan seorang satpam Bank Rakyat Indonesia, Akbar. Peristiwa itu terjadi ketika Rusliadi baru saja datang ke pos untuk melakukan pengamanan yang menjadi rutinitasnya.

" Saat peristiwa ada satpam lewat depan pos. Sehingga terkena juga. Satpam terkena lengan atas bawah, sedangkan anggota (Rusliadi)y luka di bokongnya kena serpihan," ujar Kapolres Poso, AKBP Eko saat dihubungi wartawan, Senin Pagi.

Polisi menduga bom tersebut ditaruh di belakang pos, karena pos itu mengalami kerusakan di bagian belakang. Kerusakan terjadi juga d  jendela belakang pos. "Saat itu Pos lantas masih sepi, jadi Bripda Rusliadi dan Muhammad Akbar juga jadi saksi peristiwa. Sementara saksi yang melihat bom terpasang, belum ketemu," pungkas Eko.(flo/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Bupati Lamtim Digugat Rp 25 M

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler