‎Bonek Kembali ke Surabaya

Rabu, 03 Agustus 2016 – 21:57 WIB
Suporter Persebaya Surabaya, Bonek meningggalkan Jakarta setelah Aksi Seruduk Jakarta‎. FOTO: Amjad/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Suporter Persebaya Surabaya Bonek berangsur-berangsur meninggalkan Stadion Tugu, Jakarta Utara. Ada dua kloter pemulangan suporter beratribut hijau-hjiau itu ke Jawa Timur.

Mereka yang pulang pada hari ini, Rabu (3/8) adalah yang datang ke Jakarta dengan cara estafet alias nggandol. Pihak Polda Metro Jaya mengkoordinasi kepulangan mereka menggunakan bus.

BACA JUGA: Atlet Bridge Kepri Perkuat Indonesia di Italia

Kloter kedua adalah mereka yang memiliki tiket kereta api sejak jauh-jauh hari untuk pulang pada Kamis (4/8).

"Yang estafet pulang sekarang. Sementara yang sudah punya tiket nginep lagi di sini (Stadion Tugu)," kata Presidium Bonek, Andi Peci, di Stadion Tugu.

BACA JUGA: Bonek: Jangan Bohong!

Dengan demikian, aksi Bonek Gruduk Jakarta telah usai. Mereka pulang dengan jaminan bahwa permasalahan Persebaya akan dibahas dalam kongres pada 17 Oktober mendatang.‎(dkk/jpnn)

BACA JUGA: Sah, 8 Exco Teken Pernyataan Bahas Persebaya di Kongres Oktober

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pesan Mengejutkan La Nyalla di KLB PSSI


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler