Bono Cs Gelar Tribute Dadakan untuk Dolores O'Riordan

Kamis, 18 Januari 2018 – 20:15 WIB
Dolores O'Riordan, vokalis band The Cranberries. Foto:pinterest

jpnn.com - Misteri masih menyelimuti kematian vokalis The Cranberries Dolores O’Riordan. Hingga kemarin, polisi belum bisa menyatakan COD alias cause of death perempuan mungil berusia 46 tahun tersebut.

Hanya, mereka menyebutkan bahwa tidak ada yang mencurigakan dalam kematian O’Riordan.

BACA JUGA: Kehamilan Bawa Dolores ORiordan Keluar dari Masa Kegelapan

”Kasus itu kini ditangani. Namun, kami belum bisa memastikan kapan akan dilaksanakan identifikasi post-mortem,” ungkap juru bicara Coroner Court Westminster.

Kepada Daily Mail, salah seorang sumber dari Hilton Park Lane, London, mengungkapkan bahwa O’Riordan kali pertama ditemukan petugas kebersihan di kamar mandi.

BACA JUGA: Sempat Bercanda Beberapa Jam sebelum Tinggalkan Dunia

Sementara itu, duka mendalam dan tribut buat penulis belasan hit The Cranberries seperti Linger, Zombie, dan When You’re Gone tersebut terus membanjir dari seluruh dunia.

Termasuk dari musisi Bono dan aktor Johnny Depp. Mereka menjadikan acara ulang tahun frontman band Irlandia, The Pogues, Shane MacGowan, sebagai ajang penghargaan terakhir buat O’Riordan.

BACA JUGA: Kisah Kelam di Balik Lagu Terbaik Dolores ORiordan

Ceritanya, dalam acara ulang tahun ke-60 MacGowan di National Concert Hall, Bono dan Depp tampil di panggung dengan membawakan lagu emosional The Pogues, A Rainy Night in Soho.

Namun, oleh Depp yang memainkan gitar, bagian akhir lagu dimodifikasi menjadi potongan nada When You’re Gone. Bono menyambut cue itu dengan melagukan, ”Let it linger...” dengan nada yang menyayat.

Audiens –yang sebagian besar adalah musisi Inggris Raya seperti Sinead O’Connor, Imelda May, dan Glen Hansard– menyambutnya dengan aplaus riuh. Mereka menginspirasi performer lain untuk melakukan hal serupa.

Terbukti, setelah itu, frontwoman band Wales Catatonia, Cerys Matthews, mendedikasikan lagu era 1980-an milik Pogues The Broad Majestic Shannon untuk mendiang O’Riordan.

Berikutnya, musisi folk Irlandia Finbar Furey menyampaikan sambutan singkat sebelum tampil. ”Dia (O’Riordan, Red) akan sangat dirindukan, selalu. Sosok seniman hebat sejati,” ujarnya.

Sebelumnya, pada Selasa (16/1), rekan O’Riordan di D.A.R.K Andy Rourke juga menyatakan belasungkawanya. Rourke mengunggah foto ibu tiga anak itu dengan caption panjang.

Dia mengatakan patah hati dengan kepergian O’Riordan yang tidak terduga. ”Aku menikmati tahun-tahun yang kami habiskan bersama dan merasa terhormat bisa memanggilnya teman dekatku. Bekerja dan menyaksikan talentanya yang unik dan menakjubkan adalah bonus,” tulisnya.

Belasungkawa juga diungkapkan Colin Parry, ayah salah seorang anak yang jadi korban bom IRA di Cheshire pada 1993. Putranya, Tim, 12, menjadi bagian inspirasi lagu Zombie.

”Baru kemarin rasanya aku mengenal The Cranberries dan Dolores O’Riordan. Lirik yang mereka tulis sangat membekas dan nyata,” ucapnya sebagaimana dikutip BBC.

Sahabat O’Riordan sekaligus jurnalis Sunday Independent mengungkap wawancara pada 2014. Musisi kelahiran Ballybricken, 6 September 1971, itu pesimistis bisa berumur panjang.

”Aku nggak akan hidup lama. Usiaku sekarang 43 tahun. Kalau aku bisa mencapai usia 50 tahun, aku bakal gembira,” tegasnya.

Hingga kemarin, pemerintah Limerick membuka buku duka (book of condolence) di Limerick City and County Council’s Corporate Headquarters serta versi online.

Beberapa alumnus Laurel Hill Colaiste FCJ –tempat O’Riordan bersekolah– silih berganti mengisi buku duka itu. Aedin Ni Bhriain, kepala sekolah tersebut, jadi yang pertama mengisi.

”Dolores sangat aktif terlibat di kelas musik di sekolah dan bahkan meminta paduan suara sekolah kami untuk menyanyi dalam pernikahannya. Kala itu, setiap orang di sekolah dapat salinan CD pernikahannya,” kenang Ni Bhriain. (BBC/Irish Times/fam/c16/na)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Begini Cuitan Terakhir Dolores ORiordan Sebelum Meninggal


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler