Bos Songong Pecat 900 Karyawan lewat Zoom, Begini Sikapnya setelah Diamuk Netizen

Kamis, 09 Desember 2021 – 21:21 WIB
Logo Zoom yang diambil pada Kamis (19/3/2020). Lewat Zoom, Vishal Garg, CEO Better.com memecat 900 karyawan. Foto: ANTARA/REUTERS/Dado Ruvic/am.

jpnn.com, BENGALURU - Presiden Direktur Better.com meminta maaf setelah sebuah video dirinya memecat 900 orang pekan lalu lewat panggilan Zoom menjadi viral di media sosial.

Vishal Garg mengakui lakukan kesalahan dalam mengomunikasikan pemecatan tersebut.

BACA JUGA: Wow, Ada Bos Adaro di Daftar 20 Pengusaha Tersukses 2021

Pernyataan itu menyusul kecaman keras setelah perusahaan yang didukung SoftBank itu memberhentikan sekitar sembilan persen dari keseluruhan tenaga kerja melalui panggilan video.

“Saya menyadari cara saya mengomunikasikan berita ini membuat situasi yang sulit ini semakin kacau,” kata Garg dalam sebuah surat yang ditulis pada Selasa.

BACA JUGA: KPK Masih Kuatkan Alat Bukti untuk Jerat Bos Panin Mumin Ali

CEO itu mengatakan bahwa pasar, kinerja dan produktivitas sebagai alasan di balik keputusan memberhentikan para karyawan di Amerika Serikat dan India.

Better.com menyebutkan pada Mei perusahaan itu akan melakukan penawaran saham perdana atau go public melalui merger dengan perusahaan pengakuisisi Aurora Acquisition Corp dalam kesepakatan senilai 7,7 miliar dolar AS atau setara dengan Rp 110 triliun.

BACA JUGA: Suami Menunggu di Rumah, Istri Selingkuh dengan Bos

Awal bulan ini, persyaratan diubah untuk memberikan Better.com setengah dari 1,5 miliar dolar AS atau setara dengan Rp 10,7 triliun yang segera dilakukan oleh SoftBank ketimbang menunggu sampai kesepakatan ditutup.

Berdiri sejak 2016 dan berkantor pusat di New York, Better.com menawarkan hipotek dan produk asuransi ke pemilik rumah melalui pelantar daringnya. (ant/dil/jpnn)

 

Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler