jpnn.com - MILAN - Meski terkesan masih dalam suasana 'dingin', juara dunia MotoGP, Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi melakoni peluncuran motor baru Yamaha dalam acara EICMA di Milan, Senin (16/11) waktu setempat, di atas panggung dan momen-momen yang sama.
Di sana juga, bos Yamaha Lin Jarvis menegaskan kepada media, bahwa dua rider itu masih akan satu tim musim depan. Tak peduli bagaimana panas atau kontroversialnya persaingan Lorenzo dan Rossi musim kemarin, Jarvis bahkan mengatakan, tidak akan ada batas antara Lorenzo dan Rossi di paddock tim nanti.
BACA JUGA: Pemerintah Spanyol Beri Label El Clasico BERISIKO TINGGI
"Tim tetap bersatu dan akan tetap demikian tahun depan. Saya dapat mengonfirmasikan bahwa Lorenzo dan Rossi akan bekerja sama dalam satu tim musim depan," kata Jarvis, seperti dilansir dari AS, Rabu (18/11).
Spekulasi bakal berpisahnya Lorenzo dan Rossi mencuat di akhir musim kemarin karena tensi tinggi antara dua pembalap.
BACA JUGA: Arema Ingin Lahir Pelatih Seperti Sinyo Lagi
"Tidak akan ada dinding pemisah antara dua pembalap, tim ini masih bersatu dan mereka bisa saling melihat di pit. Kami tak akan mengubah hal yang sudah kami jalani dengan baik (posisi satu dan dua di klasemen akhir musim lalu)," tandas Jarvis. (adk/jpnn)
BACA JUGA: Modal Seminggu Latihan, Sepaktakraw Kepri Rajai Porwil, Keren Banget...
BACA ARTIKEL LAINNYA... Simak Luapan Kekecewaan Moyes Usai Dipecat Real Sociedad
Redaktur : Tim Redaksi