Boston Celtics Bungkam Warriors di Oracle Arena

Kamis, 09 Maret 2017 – 15:26 WIB
Point guard Boston Celtics, Isaiah Thomas lay up ke keranjang Golden State Warriors. Foto: AFP

jpnn.com, OAKLAND - Kejutan terjadi dalam lanjutan NBA, Kamis (9/3) siang WIB. Tuan rumah Golde State Warriors tumbang dari Boston Celtics 86-99.

Game ini berlangsung di Oracle Arena, Oakland, markasnya Warriors, tempat mereka tak pernah kalah dalam tiga minggu terakhir (data NBA).

BACA JUGA: Bungkam Atlanta, Cavaliers Catat Rekor Tembakan 3 Angka

Memang, Warriors masih tanpa Kevin Durant yang cedera lutut kiri. Namun Oracle Arena selama ini bukan kandang biasa. Dari 30 pertandingan home Warriors musim ini, mereka baru kalah empat kali.

Dalam game tadi siang, point guard Celtics Isaiah Thomas sukses menjadi pemain yang paling bikin kesal fans tuan rumah.

BACA JUGA: Tumbang di Chicago, Warriors Catat Rekor Buruk

Thomas mendulang 25 poin. Namun pemain berusia 28 tahun itu menjadi otak permainan Celtics.

Dari Warriors, Klay Thompson membukukan 25 poin, disusul Stephen Curry 23 poin.

BACA JUGA: Bad News! Durant Cedera, Warriors Tumbang di Washington

Di klasemen sementara, Warriors yang sudah memastikan tiket play off ini masih berada di puncak klasemen Wilayah Barat dengan 52 kali menang 12 kali kalah.

Namun posisinya saat ini sudah semakin didekati San Antiono Spurs yang mengoleksi 50 kali menang 13 kali kalah.

Sementara Boston Celtics berada di peringkat kedua Wilayah Timur dengan 41 kali menang 24 kali kalah. Puncak Timur masih diduduki Cleveland Cavaliers dengan 42 kali menang 20 kali kalah. (adk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Wow, Beyonce Nonton Basket Pakai Kimono Bernilai Wah


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler