Pasalnya, ada misi yang harus dituntaskan oleh tim besutan Arsene Wenger itu. Yakni, misi merebut tiket 16 besar Liga Champions
BACA JUGA: Auxerre v AC Milan: Bagaikan Final
Pada laga dini hari nanti, The Gunners - julukan Arsenal - harus melawat Estadio Municipal de Braga menghadapi Braga.Memang, hasil seri saja sudah membawa The Gunners melaju ke babak berikutnya
BACA JUGA: Ajax v Real Madrid: Sulit Fokus
Mereka akan memforsir kemenangan sekaligus memastikan posisi mereka sebagai juara grup"Kami harus melupakan kekalahan dari Tottenham dan harus lebih fokus melawan Braga
BACA JUGA: Peluang Giallorossi Merebut Tiket Tersisa
Kami ingin menang," kata Marouane Chamakh, striker Arsenal, seperti dilansir Soccernet."Ini bukan grup yang ringanAda tiga tim yang masih berpeluang untuk menguasai puncak klasemenMakanya, untuk memastikannya kami harus merebut kemenangan atas Braga," lanjut mantan pemain Bordeaux itu.
Chamakh mengingatkan, Arsenal tidak boleh melakukan kesalahan yang sama seperti saat melawan Shakhtar Donetsk dan TottenhamMereka sudah lebih dahulu unggul, tapi kemudian mengakhiri laga dengan kekalahan.
"Sangat penting bagi kami untuk fokus dan tidak mengulangi kesalahan yang samaKami butuh performa yang stabil dan memenuhi target kami menjadi juara grup, bukan hanya lolos," kata Chamakh.
Melawan Braga, kemungkinan Wenger akan memainkan Robin van Persie yang baru pulih dari cederarDia akan jadi andalan di lini depan bersama Chamakh.
Terlepas dari ambisi merebut kemenangan dan menjadi juara grup, Arsenal tidak boleh lengahSebab, Braga adalah tim yang sering membuat kejutan"Arsenal tim hebat, tapi kami bermain di kandang dan tak mau membuat malu publik sendiri," kata Domingos Paciencia, pelatih Braga.
Mereka mengaku telah belajar banyak dari kekalahan sebelumnya dari ArsenalPada bentrok pertama di Emirates Stadium, Arsenal melibas Braga enam gol tanpa balas(ham/bas)
Perkiraan Pemain
Braga (4-5-1): 84-Felipe (g); 5-Moises, 2-Rodriguez, 20-Echiejile, 15-Garcia; 99-Matheus, 30-Alan, 22-Aguiar, 88-Vandinho, 25-Salino; 18-Lima
Pelatih: Domingos Paciencia
Arsenal (4-2-3-1): 21-Fabianski (g); 3-Sagna, 18-Squillaci, 6-Koscielny, 22-Clichy; 17-Song, 15-Denilson; 8-Nasri, 4-Fabregas, 10-Van Persie; 29-Chamakh
Pelatih: Arsene Wenger
Klasemen Grup H
1Arsenal 4 3 0 1 15-4 9
2Shakhtar Donetsk 4 3 0 1 7-6 9
3Braga 4 2 0 2 3-9 6
4Partizan 4 0 0 4 1-7 0
Utak-atik peluang Matchday Kelima
Arsenal:
- Lolos ke babak 16 besar bila tidak kalah dari Braga
- Juara grup bila menang atas Braga dan Partizan kalah dari Shakhtar Donetsk
Shakhtar Donetsk:
- Lolos ke babak 16 besar bila menang atas Partizan dan Arsenal gagal menang atas Braga, atau mereka seri dengan Partizan dan Arsenal menang atas Braga
Braga:
- Harus bermain di Europa League apabila mereka kalah dari Arsenal dan Partizan gagal mengalahkan Sahkhtar, atau mereka seri dengan Arsenal dan Shakhtar mengalahkan Partizan
BACA ARTIKEL LAINNYA... Beruang Madu Kejar Poin Sempurna
Redaktur : Tim Redaksi