Brawijaya Hospital Saharjo Hadirkan Layanan Lengkap Penanganan Cedera dan Gangguan Tulang

Selasa, 05 November 2024 – 16:31 WIB
Brawijaya Hospital Saharjo resmi memperkenalkan Orthopedic Center, layanan khusus untuk penanganan cedera dan gangguan tulang. Foto dok. Brawijaya Hospital

jpnn.com, JAKARTA - Brawijaya Hospital Saharjo resmi memperkenalkan Orthopedic Center, layanan khusus untuk penanganan cedera dan gangguan tulang.

Layanan ini dirancang memberikan solusi komprehensif bagi pasien dengan masalah tulang dan sendi. 

BACA JUGA: Brawijaya Hospital Taman Mini Akan Menjadi Pusat Pelayanan Kesehatan Modern

"Dengan dukungan teknologi modern dan tim medis berpengalaman, Orthopedic Center ini menawarkan berbagai perawatan baik bedah maupun non-bedah, memastikan setiap pasien mendapat perawatan optimal," kata Direktur operasional Brawijaya Hospital Saharjo, dr. Nurhidayati, EPS, MARS, FISQUA, Selasa (5/11).

Orthopedic Center menghadirkan prosedur modern, seperti bedah invasif minimal, artroskopi, fiksasi tulang, rekonstruksi jaringan lunak, fusi spinal, hingga artroplasti untuk perbaikan sendi. 

BACA JUGA: Makin Komprehensif, Brawijaya Hospital Saharjo Punya Layanan Terpadu BraveHeart Center

Seluruh layanan ini dilengkapi dengan teknologi terkini dan didukung oleh tenaga medis profesional untuk memastikan setiap pasien mendapat hasil perawatan terbaik.

"Orthopedic Center kami mengusung pendekatan modern dengan teknologi mutakhir, menyediakan layanan unggulan yang mencakup prosedur bedah invasif hingga rehabilitasi untuk memastikan pemulihan terbaik," ungkapnya.

BACA JUGA: 4 Manfaat Bawang Merah Mentah, Bikin Tulang Makin Kuat

Beberapa layanan unggulan yang ditawarkan Orthopedic Center Brawijaya Hospital Saharjo meliputi Penggantian Sendi Menyeluruh (Total Joint Replacement), Bedah dengan Teropong Sendi (Arthroscopic Surgery), Penanganan Cedera Orthopedic (Orthopedic Traumatology). 

"Perawatan trauma ortopedi akibat kecelakaan atau benturan, dengan pendekatan rehabilitasi dan operasi," ungkapnya.

Kemudian, layanan penanganan cedera tulang belakang (Spine Injury), bedah renik daerah tangan (Hand Microsurgery), pembedahan tulang pada usia muda (Pediatric Orthopedic Surgery) yaitu penanganan khusus untuk kelainan tulang pada anak-anak, baik kongenital maupun akibat aktivitas. Juga upaya penyelamatan keutuhan anggota gerak (Limb Salvage Surgery).

"Juga layanan Pemulihan Bidang Orthopedic (Orthopedic Rehabilitation) yakni fisioterapi dan rehabilitasi untuk pemulihan optimal setelah operasi atau cedera," ujarnya. (esy/jpnn)


Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Mesyia Muhammad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler