Brian Shaw Bakal Latih Denver Nuggets

Selasa, 25 Juni 2013 – 12:50 WIB
DENVER - Denver Nuggets bakal segera memiliki pelatih baru. Pihak klub mengatakan sudah mencapai kesepakatan dengan Brian Shaw sebagai pengisi posisi kursi pelatih Nuggets untuk kompetisi NBA musim mendatang.

Beban yang ditanggung Shaw pun bakal sangat berat. Setidaknya, ada dua alasan yang membuat beban di pundaknya teramat berat. Pertama, dia tak memiliki pengalaman sebagai pelatih kepala.

Selama ini, pria berusia 47 tahun tersebut lebih banyak berperan sebagai asisten pelatih. Tercatat, dua klub pernah menggunakan jasanya sebagai orang kedua di sector kepelatihan. Yakni Los Angeles Lakers serta Indiana Pacers.

Alasan kedua, Shaw bakal menggantikan pelatih sarat pengalaman yang sebelumnya dipecat Nuggets, George Karl. Bukan hal yang mudah untuk menggantikan Karl. Musim ini, Karl bahkan dinobatkan sebagai pelatih terbaik NBA.

“Tentu saja saya ingin menjadi seorang head coach. Namun saya ingin kesempatan itu datang di saat yang tepat. Saya sudah bermain dengan banyak system permainan. Saya akan menerapkannya di Nuggets,” terang Shaw seperti dilansir Sports Illustrated, Selasa (25/6).

Shaw sebelumnya banyak dikaitkan dengan tim-tim NBA. Di antaranya ialah Los Angeles Clippers maupun Orlando Magic. Namun, kabar tersebut akhirnya menguap begitu saja dengan berbagai alasan yang berbeda-beda.

“Saya ingin melanjutkan apa yang sudah mereka bangun sebelumnya. Apa yang akan saya terapkan bakal sangat kondusif dengan kemampuan semua pemain,” tambah Shaw. (jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Aniaya Paparazi, Scottie Pippen Ditangkap Polisi

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler