Bruk! Tom Cruise Ambruk di Set Mission: Impossible 6

Senin, 14 Agustus 2017 – 13:33 WIB
Tom Cruise. Foto: AFP

jpnn.com - Kegemaran Tom Cruise melakoni adegan berbahaya sendiri, baru-baru ini membawa nahas. Dia mengalami cidera saat pengambilan gambar untuk film Mission: Impossible 6.

Dalam video yang diperoleh TMZ, kejadian bermula saat aktor berusia 55 tahun itu melakukan aksi berbahaya. Tom Cruise melompat dari satu bangunan ke bangunan lainnya, namun sayangnya dia mendarat dengan keras ke sisi bangunan.

BACA JUGA: Mother! Misterius Penuh Bintang Oscar

Meskipun pengaman berhasil mengangkat tubuhnya, tapi sepertinya dia kesakitan. Bahkan sempat tertatih-tatih sebelum ambruk di samping kru.

Hingga saat ini tingkat cedera yang dialami Tom Cruise masih belum jelas. Sebab baik Paramount maupun timnya tidak mau memberikan komentar.

BACA JUGA: Selena Gomez Bakal Berakting di Film Terbaru Woody Allen

Tom Cruise memang dikenal melakukan sendiri adegan di film-filmnya. Dia berlari di gedung tertinggi di dunia, Burj Khalifa, di Dubai untuk Mission Impossible: Ghost Protocol.

Dia juga pernah terikat pada pesawat yang bergerak di ketinggian 5.000 kaki untuk adegan berbahaya di sekuel, Mission Impossible: Rogue Nation.

BACA JUGA: M Night Shymalan Mulai Garap Sekuel Split Bulan Depan

"Orang bilang tidak, tapi sebagai aktor anda membawa semuanya, secara fisik dan emosional, ke karakter," kata Tom Cruise kepada Graham Norton pada 2014.

"Saya bisa melakukannya. Saya telah berlatih selama 30 tahun Melakukan hal seperti itu," ucapnya bersama Simon Pegg.

Seperti diketahui, Mission Impossible terbaru tengah diproduksi untuk tayang 27 Juli 2018 di Amerika Serikat. Film Mission Impossible keenam itu diarahkan oleh Christopher McQuarrie.

Sementara Tom Cruise kembali sebagai Ethan Hunt. Dia bergabung dengan pemain lain seperti Pegg, Rebecca Ferguson, Ving Rhames, Alec Baldwin, dan Henry Cavill. (ded/JPC)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Nolan Does It Again! Dunkirk Nyaris Sempurna


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler