Bu Mega: Bantulah Saya

Tegaskan Pilkada Bukan untuk Mencari Pemimpin Agama

Jumat, 31 Maret 2017 – 16:31 WIB
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri. Foto: dokumen JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - Sebuah video pendek berisi pesan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri jelang Pilkada DKI putaran kedua beredar secara viral. Dalam video berdurasi 1 menit 19 detik itu, Megawati menyebar imbauan sekaligus meminta dukungan.

“Saya ingin bersama menyampaikan supaya nanti di putaran kedua kita harus selalu saling mengingatkan bahwa ini sebenarnya adalah sebuah pilkada yang sama saja dengan yang lain. Sehingga dengan demikian kita tidak boleh menggunakan isu-isu SARA,” ujar Megawati mengawali pesannya.

BACA JUGA: Aksi 313, Sandi: Kita Berdoa Saja

Megawati menambahkan, masyarakat DKI juga bagian dari warga Negara Kesatuan Republik Indonesia. Karenanya, sesama anak bangsa juga harus mengingatkan.

BACA JUGA: Kata Ahok soal Aksi 313: Nomor Cantik

“Bahwa kita bukannya sekarang mencari pemimpin agama. Tetapi kita sedang mencari pemimpin pemerintahan,” ujarnya

Karenanya Megawati sangat mengharapkan dukungan publik untuk mengantar jago yang diusung partainya guna memenangi Pilkada DKI putaran kedua. “Bantulah saya untuk bisa memenangkan putaran kedua ini,” pinta Megawati tanpa menyebut nama duet calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI yang diusung PDIP.(ara/jpnn)

BACA JUGA: Polisi Tangkap Sekjen FUI, Aksi 313 Jalan Terus

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ingat, Massa Aksi 313 Jangan Coba-Coba Dekati Istana!


Redaktur & Reporter : Antoni

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler