Buka Kongres KNPI, Ketua MK: Saya dan Haris Punya Banyak Kesamaan

Senin, 16 Mei 2022 – 23:56 WIB
Ketua MK Anwar Usman hadir di arena Kongres KNPI, Sofifi, Maluku Utara. Foto: dok pribadi for JPNN

jpnn.com, SOFIFI - Kongres Pemuda ke-XVI Dewan Pengurus Pusat Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPP KNPI) pada 15-22 Mei 2022 dihadiri oleh sejumlah tokoh nasional.

Usai dibuka oleh K.H. Abdul Ghani Kasuba, Lc Gubernur Maluku Utara pada 15 Mei 2022 di Aula Gubernur Provinsi Maluku Utara, Kota Sofifi selaku tuan rumah penyelenggaraan kongres Pemuda Indonesia.

BACA JUGA: Kopindo Tak Pernah Keluarkan Mandat untuk Kongres KNPI di Malut

Kongres Pemuda ke-XVI di Ternate yang mengusung tema "Sinergi Pemuda, Indonesia Bangkit" dihari kedua dihadiri Ketua Mahkamah Konstitusi Dr. H. Anwar Usman, S.H, M.H.

Dalam sambutannya Ketua MK Anwar Usman menyebut sangat mengapresiasi peran KNPI dibawah pimpinan Haris Pertama yang memiliki latar belakang kampus yang sama yakni Universitas Islam Jakarta (UIJ).

BACA JUGA: Perdana, Laporan Kinerja Ketum KNPI Diterbitkan Dalam Buku Secara Terbuka

"Saya dan Haris Pertama memiliki banyak persamaan, sama-sama dari almamater yang sama dan sama ketua, saya ketua MK Haris Ketua Umum DPP KNPI," ungkap Anwar Usman yang disambut tepukan heboh dari peserta Kongres, pada Senin (16/5).

Lebih lanjut, Anwar Usman berpesan agar masyarakat Indonesia taat konstitusi dalam berbangsa dan bernegara. Hal ini sesuai dengan kesinambungan dalam penegakan hukum yang berlaku di Indonesia.

BACA JUGA: Syarikat Islam: Kongres Hotel Sultan Akhiri Dualisme Kepemimpinan KNPI

"Jika bangsa dan negara Indonesia ingin besar, maka dalam proses penegakan hukum harus taat dan berkesinambungan demi perlindungan hak konstitusi warga negara," pungkas Anwar Usman.

Kongres yang dilaksanakan tampak dukungan menguat dari OKP dan 34 DPD Se-Indonesia untuk meminta kembali Haris Pertama untuk memimpin dua periode. (dil/jpnn)


Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler