Buka Puasa Bersama Bintang D'Academia

Nikmati Makanan Pontianak, Lebaran Pulang Kampung

Minggu, 04 Juni 2017 – 08:38 WIB
Weni D Academia, Aulia D Academia dan vokalis Arwana Yan Machmud saat buka puasa bersama warga Kalbar di Jakarta, Sabtu (3/6). Foto: M. Kusdharmadi/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Dua bintang Dangdut Academia asal Kalimantan Barat duduk bareng warga Pontianak di Jakarta, untuk buka puasa bersama. Buka bersama sederhana itu digelar di rumah Sekretaris Pribadi Sultan Hamid II, Syarif Max Jusuf Alkadrie di Cilandak, Jakarta Selatan, Sabtu (3/6).

M. Kusdharmadi - Jakarta

BACA JUGA: Delapan Hari Puasa, Syahrini Sudah Baca 22 Juz

Buka puasa bersama dengan warga Kalbar memang sudah rutin digelar di kediaman Max Jusuf. Dari luar rumah bertingkat dua itu tidak ada kesan mewah. Yang ada hanya kesederhanaan. Di dalam ruang tamu, semua duduk melantai. Menanti azan Magrib, menandakan waktu berbuka puasa. Canda tawa sesekali terdengar sembari duduk santai.

Buka puasa bersama yang saban tahun digelar ini, cukup sederhana tapi istimewa. Mengapa? Ya karena yang hadir bukan orang biasa. Tapi, bintang layar televisi. Ada Weni, pemenang Dangdut Academy Asia 2 (DA Asia 2). Selain Weni, ada pula Aulia, juara tiga D Academia 4. Tambah hangat karena ada pula penyanyi senior vokalis grup band Arwana Yan Machmud.

BACA JUGA: Tarawih di Masjid yang Didirikan Sunan Ampel, Setiap Malam Khatam 1 Juz

Tidak ada kesan mewah dan jetset meski kini mereka sudah menjadi bintang musik di layar televisi. Mereka membaur bersama tuan rumah Syarif Max Jusuf Alkadrie dan istrinya Ny Syarifah Yeti, dan anak Sani Alkadrie serta istri dan warga lainnya.

"Ini kumpul biasa saja sambil buka bersama. Ada Weni, Aulia, Yan, dan keluarga lainnya, kita santap hidangan menikmati rasa syukur di Ramadan ini," kata Max.

BACA JUGA: Yuk Hindari 4 Makanan ini Selama Puasa

Suasana begitu akrab. Hingga tibalah azan magrib berkumandang. Takjil disantap. Setelahnya, melaksanakan salat Magrib. Usai salat, baru dilanjutkan dengan makan "berat". Menunya, khas Pontianak. Ada sambal asam, ikan asin, ikan asam pedas, gulai kambing, nasi kebuli. Weni, Aulia dan Yan terlihat menikmati menu kampung halaman.

Makan sambil duduk melantai merupakan kebiasaan yang sering dilakukan warga Kalbar. Makan dengan gaya ini tidak mengurangi kenikmatan.

Usai makan, Aulia, Weni dan Yan jadi sasaran foto bareng. Warga bergantian meminta foto bersama. Dengan berbagai macam gaya. Foto-foto ini ada yang untuk kenang-kenangan bahkan diupload di media sosial.

Weni dan Aulia mengaku terkesan. Baginya, ini merupakan sebuah kebahagiaan karena masih merasakan kebersamaan menikmati Ramadan. Pun demikian, Lebaran nanti mereka akan pulang kampung halaman. Weni tinggal di Kubu Raya, Kalbar. Sekarang Aulia, di Tanjung Raya II, Pontianak Timur.

"Insyaallah Weni pulang. Mungkin H-1," kata Weni. Menurut Weni, Lebaran harus dirayakan bersama keluarga. Kalau di Jakarta, sepi. "Saya pulang buat lebaran sama keluarga di sana," katanya.

Aulia juga demikian. Dia berencana pulang pada H-1 lebaran. "Insyaallah nanti pulang sama Kak Weni," kata Aulia.

Yan Machmud mengaku sering main ke rumah Max dulu. "Dulu hampir tiap hari main ke sini," katanya. Sekarang, Yan yang menetap di Jakarta tetap menyibukkan diri dengan aktivitas bermusik. Di rumahnya, kawasan Cipete, juga ada studio aransemen musik.

Kalbar memang banyak menyimpan potensi, selain sumber daya alam, juga sumber daya manusia. Beberapa artis di ibu kota juga tak sedikit berasal dari Kalbar.(***)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pentingnya Puasa dan Bahaya Perut Kenyang


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Ramadan  

Terpopuler