Buka Toko Baru, Cielyn Sleepwear Tetap Fokus Pertahankan Kenyamanan Konsumen

Selasa, 13 Februari 2024 – 02:32 WIB
Brand fashion lokal Cielyn Sleepwear segera membuka toko kelima di wilayah Jakarta Selatan. Foto: source for jpnn

jpnn.com, JAKARTA SELATAN - Brand fashion lokal Cielyn Sleepwear segera membuka toko kelima di wilayah Jakarta Selatan.

Selama 10 tahun terakhir, Cielyn Sleepwear penyedia aneka piyama dengan kualitas premium selalu hadir mempertahankan kenyamanan konsumen.

BACA JUGA: Mengenal Bahan yang Nyaman untuk Baju Tidur Anda

Sang pemilik sekaligus pencetus ide, Gloria Kurnia, Co Founder dan Ronny Handoko sebagai Brand Development mengungkap bahwa Cielyn Sleepwear merupaman pelopor pertama di tahun 2014 yang menjual piyama tidur.

"Kami mulai jual secara online dan juga bazar ke mall-mall. Karena yang jual piyama tidur ini kan jarang brand lokal, adanya brand luar," ujar Ronny Handoko.

BACA JUGA: Hanya Piyama di Badan Yang Terselamatkan

"Waktu itu belum ada lokal brand di mall-mall, jadi kami ingin masyarakat kalau mau beli piyama tidur bisa pilih Cielyn," kata.

Kini salah satu brand dibawah naungan PT PUI Sandang Utama ini, sudah makin melebarkan sayapnya dan banyak dikenal masyarakat.

BACA JUGA: Banyak Mal Tutup, Pembeli Serbu Toko Baju Anak-anak

Tak hanya memasarkan produknya secara online melalui marketplace Shopee, WhatsApp dan website, Cielyn juga memiliki 4 Toko Offline.

Keempat Toko Offline itu berada di Mall Kelapa Gading, Ruko Greenlake City, Lippo Mall Puri, dan PIK Avenue.

"Tahun ini kami akan buka toko kelima, kami sudah melakukan pengajuan di satu tempat di wilayah Selatan. Jadi, kami akan terus membuka cabang baru, kalau bisa hingga ke luar negeri, tidak hanya di Indonesia," ujar Ronny.

Cielyn pun terus berkomitmen untuk menggunakan bahan berkualitas dan Ecofriendly seperti bahan Tencel dan Organic Silk.

"Kami sangat mengutamakan kenyamanan, jadi bahan yang kami pakai Tencel atau serat kayu, Bamboo atau serat bambu, dan full Cotton. Kami tidak jual yang bahannya panas atau ada kandungan polyester, jadi bahan-bahan kami semua yang kalau dipakai pasti adem. Harganya pun affordable," kata dia.

Karena komitmennya itu, Cielyn Sleepwear terus berkembang dan selalu dicari konsumen.

"Jadi kami memang lebih ke kualitas dahulu, tidak memikirkan keuntungan semata. Kami mengutamakan kualitas sama kenyamanan customer. Konsisten yang membuat customer selalu setia dengan produk kami. Mau saingan tambah banyak ya tidak masalah, karena yang penting kami konsisten saja," tegas Ronny.

Tak hanya menumbuhkan brand lokal, Cielyn Sleepwear juga memiliki tujuan untuk memperluas lapangan kerja dan membangkitkan UMKM di Indonesia.

Saat ini total karyawan Cielyn Sleepwear ada 70 orang dari seluruh Indonesia.

Cielyn Sleepweer pun membuka peluang kolaborasi atau kerja sama bagi pihak yang ingin berkolaborasi.

"Kolaborasi kami sejauh ini lebih ke marketing untuk memperluas pasaran, tetapi tidak menutup kemungkinan juga ada UMKM yang ingin kerja sama dengan kami," kata Ronny.(ray/jpnn)


Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler