Bukan Ridwan Kamil, Golkar Jagokan Sosok Ini sebagai Bacagub DKI

Jumat, 26 April 2024 – 18:38 WIB
Illustrasi - Partai Golkar dinilai bakal memiliki peran strategis dalam menciptakan stabilitas politik pada pemerintahan Prabowo-Gibran. Foto: Antara

jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris DPW Partai Golkar DKI Jakarta Basri Baco mengatakan bakal calon gubernur DKI Jakarta yang akan diusung oleh partainya adalah Ahmed Zaki Iskandar.

Menurut Baco, pengajuan tersebut masih tak berubah sejak awal ditetapkan oleh DPW Partai Golkar DKI Jakarta.

BACA JUGA: Jokowi dan Gibran Lagi Cari Rumah, Mau Merapat ke Golkar? yang Benar Saja

“Kami sampai saat ini Golkar DKI Jakarta belum ada perubahan terkait calon yang diusung, Ahmed Zaki Iskandar,” ucap Baco di Grand Cempaka, Bogor, Jumat (16/4).

Dia menuturkan bahwa ada dua instrumen utama untuk memilih bacagub tersebut. Yang pertama dibahas dalam musyawarah daerah (musda).

BACA JUGA: Golkar Lebih Mendorong Ridwan Kamil Maju Pilkada Jabar 2024

“Kami hasil musdanya, rakerda, dan rapimda masih Ahmed Zaki walaupun ada tiga kader terbaik partai yang ditugaskan untuk mulai bersosialisasi di DKI Jakarta,” kata dia.

Selain Ahmed Zaki, dua nama kader lainnya yang juga kemungkinan diusung adalah eks Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Anggota DPR RI terpilih Erwin Aksa.

BACA JUGA: Golkar Harap Prabowo-Gibran Berikan Jatah Menteri yang Proporsional

Namun, untuk Ridwal Kamil kemungkinan besar bakal tetap maju untuk periode kedua sebagai Gubernur Jawa Barat.

“Yang pertama RK rasanya sudah hampir pasti di plot Jabar, dari DPP begitu,” tuturnya.

Lalu, untuk Erwin Aksa juga dipastikan tak bisa maju karena aturan bahwa bacagub harus sedang tak menjabat sebagai apapun. Sedangkan Erwin baru terpilih sebagai anggota DPR RI periode 2024-2029.

“Caleg terpilih yang maju harus mundur ketika mendaftarkan menjadi calon kepala daerah, maka Pak Erwin kayaknya agak banyak pertimbangan. Nah, sehingga kemungkinan besar tetap ketua Zaki,” tambah Baco. (mcr4/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Golkar Berharap Dapat Jatah Menteri yang Proporsional di Kabinet Prabowo-Gibran


Redaktur : Fathan Sinaga
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler