Bulan Imunisasi Anak Nasional, IRRA Gandeng Oneject Sediakan ADS

Sabtu, 26 November 2022 – 13:46 WIB
Kegiatan imunisasi. Ilustrasi: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - PT. Itama Ranoraya (IRRA) mendukung penuh program Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN) yang dijalankan pemerintah setiap tahun.

Bersama Oneject, IRRA menyediakan Auto Disable Syringe (ADS) yang aman dan nyaman bagi anak-anak.

BACA JUGA: Wings Group Meluncurkan Kampanye Percepatan Imunisasi Anak di 11 Provinsi

Selain itu, IRRA dan Oneject juga menyiapkan serangkaian program edukasi bagi para tenaga medis pelaksana imunisasi serta siswa dan orang tua target imunisasi agar program BIAN bisa berjalan baik dan lancar.

"Program imunisasi anak sekolah, kami sudah siapkan produk ADS Oneject yang sesuai dengan standar imunisasi dari WHO dan spesifikasi dari Kementerian Kesehatan," jelas Direktur Utama IRRA Heru Firdausi Syarif, dalam siaran resmi, Sabtu. 

BACA JUGA: Dinkes Provinsi Riau Dirikan Mal Vaksin dan Imunisasi, Ini Lokasinya

"Sesuai standar WHO, sudah tentu ADS Oneject memenuhi tingkat keamanan dan kenyamanan untuk anak-anak dan ukurannya juga tepat untuk anak."

Menurut Heru, ADS produksi Oneject (sister company IRRA) yang mereka sediakan untuk mendukung program BIAN, mempunyai fitur melindungi anak dari penularan penyakit melalui jarum suntik karena alat tersebut hanya dapat digunakan satu kali.

BACA JUGA: Peringati PID, Kemenkes-GSK Indonesia Ajak Keluarga Lengkapi Imunisasi Anak

Pasalnya, setelah penyuntikan, alat suntik itu akan otomatis terkunci dan jika pistonnya ditarik akan terlepas/patah seketika sehingga tidak bisa digunakan kembali.

Teknologi auto disable syringe tersebut telah mendapatkan sertifikasi dan status imunisasi.

Heru menegaskan sebagai produsen alat suntik yang memiliki Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) 60 persen, IRRA dan Oneject berkomitmen selalu mendukung berbagai program pemerintah, termasuk BIAN, yang bertujuan memberi perlindungan kesehatan kepada masyarakat.

Dalam program BIAN, IRRA, dan Oneject juga ikut terjun langsung ke lapangan, termasuk dalam kegiatan imunisasi di sekolah yang menjadi target Puskesmas.

Selain memberi pendampingan dalam proses vaksinasi, IRRA dan Oneject juga memberikan edukasi kepada para tenaga medis, terutama yang masih baru.

Selain itu, sosialisasi juga dilakukan kepada anak yang akan diimunisasi dan orang tuanya. Kepada mereka diberikan edukasi terkait manfaat imunisasi.

Proses edukasi sebelum pelaksanaan imunisasi tersebut diharapkan bisa menghilangkan keraguan, serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada anak dan orang tuanya.

Program pendampingan BIAN di berbagai sekolah merupakan program rutin tahunan IRRA dan Oneject yang sudah berjalan dengan baik dalam beberapa tahun terakhir.

Pelaksanaan program dilakukan di berbagai lokasi sasaran imunisasi.

Dalam program BIAN di SD Penjaringan, Jakarta Utara, beberapa waktu lalu, dr. Sasa Nabila dari Puskesma Penjaringan menjelaskan progam BIAN merupakan program imunisasi lanjutan kedua dari imunisasi dasar yang menyasar anak usia 6 tahun sampai 12 tahun.

Program itu bertujuan untuk melindungi anak dari penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi (P3DI). (rdo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... TNI Bantu Berikan Imunisasi Kepada Balita di Perbatasan, Bidan Wulandari Bilang Begini


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler