Pukul Mali, Prancis Menghadapi Jerman di Final Piala Dunia U-17 2023

Selasa, 28 November 2023 – 23:43 WIB
Selebrasi pemain Prancis Ismail Bouneb (10) seusai mencetak gol pada ajang Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan, Solo. Foto: Dokumentasi FFF

jpnn.com - SOLO - Prancis memastikan diri melangkah ke final Piala Dunia U-17 2023 setelah mengalahkan Mali di semifinal.

Dalam laga yang digelar di Stadion Manahan, Solo, Selasa (28/11) malam, tim asuhan Jean Luc-Vannucchi itu menang 2-1.

BACA JUGA: Semifinal Piala Dunia U-17 2023: Jerman Depak Argentina Secara Dramatis

Pada pertandingan ini tim berjuluk Les Bleus itu tertinggal terlebih dahulu setelah Ibrahim Diarra mencetak gol untuk Mali pada injury time babak pertama.

Prancis bangkit di babak kedua setelah Yvann Titi menyamakan kedudukan di menit ke-56.

BACA JUGA: Semifinal Piala Dunia U-17 2023: Pelatih Jerman Ungkap Resep Jitu Menjinakkan Argentina

Runner up EURO U-17 2023 itu memastikan kemenangan seusai tendangan bebas Ismail Bouneb menjebol gawang Mali pada menit ke-69.

Skor 2-1 untuk Prancis bertahan hingga laga usai.

BACA JUGA: Hattrick Claudio Echeverri Bawa Argentina Menghancurkan Brasil di Piala Dunia U-17

Hasil itu mengantarkan Prancis menghadapi Jerman di final.

Kedua negara kembali bertemu di partai puncak setelah sebelumnya saling berhadapan pada final EURO U-17 2023 di Budapest, Hungaria.

Final Piala Dunia U-17 2023 bakal digelar di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (2/12).

Sementara itu, Mali akan berhadapan melawan Argentina di perebutan tempat ketiga.

Argentina terganjal langkahnya ke final seusai di 4 Besar kalah adu penalti 2-4 dengan Jerman, setelah di babak normal imbang 3-3. (fifa/mcr16/jpnn)


Redaktur : Mufthia Ridwan
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler