Bungkam Timor Leste, Vietnam Masih Pimpin Klasemen Grup F

Jumat, 16 September 2022 – 20:48 WIB
Para pemain Timnas Vietnam saat melakukan selebrasi gol. Foto: the-afc.com

jpnn.com, JAKARTA - Timnas U-20 Vietnam semakin kukuh di puncak klasemen Grup F Kualifikasi Piala AFC U-20 2023 setelah menang 4-0 lawan Timor Leste di Stadion GBT, Benowo, Surabaya, Jumat (16/9) petang.

Vietnam bermain seperti saat Indonesia menghadapi Timor Leste. Serangan demi serangan dilakukan sejak menit awal agar bisa mendapatkan gol pada menit-menit awal babak pertama.

BACA JUGA: Pengakuan Mutilan Bantaeng, Potong-Potong Tubuh Kekasih Pakai Batu, Begini Kronologinya

Kerja keras Vietnam akhirnya berhasil membuka keunggulan pada menit ke-12.

Sundulan dari Nguyen Thanh Nhan yang memanfaatkan umpan sepakan bebas dari rekannya, Van Tu, meluncur deras ke gawang Timor Leste.

BACA JUGA: Aipda Rudi Suryanto Resmi Dipecat dari Polri, Pangkat dan Seragam Dicopot, Lihat

Gol itu membuat pemain Timor Leste mencoba bangkit. Namun, saat asyik menekan, bekas provinsi ke-27 Indonesia itu malah menjadi lengah di lini pertahanan.

Kondisi itu harus dibayar mahal karena Bui Vi Hao mampu menjebol gawang Timor Leste lewat sepakan kerasnya luar kotak penalti. Menit ke-15, Vietnam unggul 2-0 atas Timor Leste.

BACA JUGA: Maling Motor Tepergok saat Beraksi, Bonyok Diamuk Warga, Pelaku Ternyata Pelajar

Skor 2-0 untuk keunggulan Vietnam itu tak berubah sampai pertandingan babak pertama usai.

Pada babak kedua, Vietnam terlihat melakukan perubahan untuk merotasi tenaga pemainnya.

Tim berjuluk Golden Star juga mencoba menurunkan tempo dan bermain lebih sabar dalam membangun serangan.

Meski memiliki banyak peluang, Vietnam belum bisa mencetak gol sampai menit ke-80.

Barulah pada menit ke-81, Nguyen Xuan Bac menambah keunggulan Vietnam dengan sepakan kencangnya dari dalam kotak penalti.

Skor pun berubah 3-0, Vietnam makin jauh meninggalkan Timor Leste.

Tiga menit berselang, Vietnam menambah gol dan memastikan kemenangan 4-0 atas Timor Leste. Skor yang sama saat Indonesia menang pada laga Rabu (14/9) malam lalu.

BACA JUGA: Pria Ini Sudah Ditangkap Polisi, Kakinya Ditembak, Lihat Tampangnya

Dengan tiga poin ini, Vietnam kini mengoleksi enam poin, hasil dari dua kali menang dalam dua laga di Grup F yang telah mereka jalani. (dkk/jpnn)


Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler