Buruan, Honda Mobilio dan BR-V ada Diskon Rp 25 Juta

Selasa, 04 Desember 2018 – 19:13 WIB
Peluncuran Honda Mobilio Special Edition di IIMS 2018. (Foto: ridho/jpnn)

jpnn.com, TANGERANG SELATAN - Menjelang akhir tahun, berbagai Agen Pemegang Merek (APM) melalui jaringan dealer mereka banyak menggelar promo termasuk diskon guna mencapai target penjualan tutup tahun. Seperti yang dilakukan dealer mobil Honda IKM Ciledug.

Dari pantauan JPNN.com saat berkunjung ke dealer Honda IKM Ciledug, Mobilio dan BR-V menutup tahun ini menawarkan diskon harga hingga Rp 25 juta. Dua segmen ini, LMPV dan LSUV memang menyumbang penjualan cukup besar.

BACA JUGA: Honda CBR150R Baru Menuju Tangerang, Cek Daftar Harganya

"Diskon kami ada di MPV Honda Mobilio sebesar Rp 25 juta. Yang SUV-nya di Honda BR-V Rp 25 juta juga," ujar salah satu tenaga penjual kepada JPNN.com, Selasa (4/12).

Dia menjelaskan, diskon berlaku untuk semua tipe Honda Mobilio dan Honda BR-V untuk periode hingga akhir Desember 2018.

BACA JUGA: Test Ride Honda PCX: 160 Km Menembus Batas Kebiasaan

"Berlaku ke semua tipe, tapi liat stoknya juga. Kalau stok di dealer semakin sedikit, biasanya diskonnya juga berkurang," kata dia.

Honda Mobilio sendiri untuk tipe tertingginya yakni RS, dibanderol seharga Rp 247 juta. Jika dipotong diskon Rp 25 juta, Mobilio varian RS dapat dibawa pulang hanya dengan mengeluarkan kocek Rp 222 juta.

BACA JUGA: Honda Bangun Kemandirian SMK Lewat Bengkel Mitra AHASS

Sedangkan Honda BR-V untuk varian tertingginya yakni E Prestige, dibanderol sebesar Rp 272,5 juta. Jika dipotong diskon yang sama, harga Honda BR-V varian E Prestige menjadi Rp 247,5 juta.

Selain Honda Mobilio dan BR-V, dealer Honda IKM Ciledug juga memberikan potongan harga kepada produk SUV lainnya yakni, CR-V dan HR-V.

"CR-V juga kami diskon Rp 10 juta, semua tipe. Kalau HR-V ada diskonnya cuma Rp 3 juta saja," tegasnya. (mg9/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Songsong 2019, Berikut Tantangan Bagi Astra Honda Motor


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler