JAKARTA - Wakil Ketua Komisi IX DPR, Nova Riyanti Yusuf mengapresiasi Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang karena sudah memberikan pelayanan kesehatan bagi para korban kasus penyekapan buruh pabrik kuali di Kecamatan Sepatan, Tangerang.
Namun demikian perempuan yang akrab disapa Noriyu tersebut berharap Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang tidak melupakan aspek pelayanan kesehatan jiwa bagi para korban penyekapan.
"Adanya penyekapan tersebut tentu akan meninggalkan trauma yang mendalam, baik bagi para korban maupun keluarga korban," ujar Noriyu di Jakarta, Selasa (14/5).
Karena itu Noriyu meminta Dinas Kesehatan bekerja sama dengan Kementerian Kesehatan untuk memberikan pendampingan kepada para korban penyekapan. Sehingga mereka bisa pulih dan melanjutkan kehidupannya kembali.
Di sisi lain, Noriyu mengapresiasi upaya pemerintah kabupaten Tangerang untuk menuntaskan kasus penyekapan itu dan memberikan bantuan kepada para korban.
Politikus Partai Demokrat itu pun berharap Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar dapat memenuhi janjinya untuk menyediakan lapangan pekerjaan di Kabupaten Tangerang untuk korban penyekapan. "Semoga janji tersebut dapat terlaksana," pungkasnya. (gil/jpnn)
Namun demikian perempuan yang akrab disapa Noriyu tersebut berharap Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang tidak melupakan aspek pelayanan kesehatan jiwa bagi para korban penyekapan.
"Adanya penyekapan tersebut tentu akan meninggalkan trauma yang mendalam, baik bagi para korban maupun keluarga korban," ujar Noriyu di Jakarta, Selasa (14/5).
Karena itu Noriyu meminta Dinas Kesehatan bekerja sama dengan Kementerian Kesehatan untuk memberikan pendampingan kepada para korban penyekapan. Sehingga mereka bisa pulih dan melanjutkan kehidupannya kembali.
Di sisi lain, Noriyu mengapresiasi upaya pemerintah kabupaten Tangerang untuk menuntaskan kasus penyekapan itu dan memberikan bantuan kepada para korban.
Politikus Partai Demokrat itu pun berharap Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar dapat memenuhi janjinya untuk menyediakan lapangan pekerjaan di Kabupaten Tangerang untuk korban penyekapan. "Semoga janji tersebut dapat terlaksana," pungkasnya. (gil/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pengemplang Pajak tak Ditahan
Redaktur : Tim Redaksi