Bus Pariwisata Ludes Terbakar di Tangerang, Begini Kronologinya

Senin, 28 Februari 2022 – 12:58 WIB
Situasi saat bus pariwisata ludes terbakar di wilayah Kampung Jeungjing, Cisoka, Kabupaten Tangerang, Senin (28/2) pagi. Foto: Dokumentasi BPBD Kabupaten Tangerang

jpnn.com, TANGERANG - Sebuah bus pariwisata ludes terbakar di wilayah Kampung Jeungjing, Cisoka, Kabupaten Tangerang, Senin (28/2) pagi.

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Tangerang Abdul Munir mengatakan kebakaran terjadi sekitar pukul 05.30 WIB.

BACA JUGA: Direktur PRPHKI Sebut Ulah Menag Yaqut Mengganggu Kinerja Presiden Jokowi

Kejadian bermula saat pemilik kendaraan bernama Samsul Komarudin melihat ada kobaran api di bagian depan bus.

"Terjadi nyala api pada bus di bagian depan sebelah kanan atas, terlihat kobaran api kecil karena panik, pemilik langsung datang ke Pos Damkar Cisoka," kata Munir dalam keterangan tertulis.

BACA JUGA: Wacana Penundaan Pemilu 2024, Saiful Anam: Ada Pihak-pihak yang Merasa Diuntungkan

Menurutnya, api begitu cepat membesar dan membakar semua bagian badan bus.

Munir menyebut sebanyak tiga unit branwir dan 12 personel dikerahkan guna memadamkan api.

BACA JUGA: Atta Halilintar: Apa pun Masalahnya, Ameena Obatnya

"Kebakaran terjadi diduga arus pendek bagian aki," ujar Munir.

Tidak ada korban jiwa dan luka dalam insiden tersebut.

Adapun petugas bisa memadamkan api dalam waktu sekitar 40 menit. (cr1/jpnn)


Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Dean Pahrevi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler