ENSCHEDE - Inter Milan akan mengawali perjuangan mempertahankan mahkota Eropa yang direbutnya musim lalu. Inter yang kini ditangani Rafael Benitez, dini hari nanti WIB akan melawat ke Stadion De Grolsch Veste, Enschede menghadapi FC Twente.
Laga lawan jawara Eredivisie (Liga Belanda) musim lalu itu, sekaligus menjadi arena pembuktian kualitas Benitez. Tifosi Inter memang masih meragukan kualitas pengganti Jose Mourinho itu. Pasalnya, dari empat pertandingan resmi musim ini, Inter baru dua kali menang dan sekali kalahJavier Zanetti dkk juga belum nyetel dengan pola main Benitez
BACA JUGA: Olympique lyon vs Schalke 04 : Inginkan Awal Baru
Fakta ini diakui oleh Benitez?Memang, hingga kini gaya main yang saya inginkan belum terpatri dalam skuad ini
BACA JUGA: Juga Tersandung Masalah Pajak
Tapi, perlahan-lahan kami akan hebat," urai Benitez seperti dilansir AP.Selain itu, lanjut Benitez, lawan-lawan Inter saat ini sudah bisa membaca alur permainan timnya. Di mana, Benitez tetap menjadikan Wesley Sneijder sebagai penyuplai bola bagi barisan depan Inter. Karena itu, ketika Sneijder dimatikan, tentu lini depan Nerazzurri-julukan Inter yang biasanya ditempati Diego Milito dan Samuel Eto?o akan kesulitan.
Benitez juga harus mewaspadai status Twente sebagai juara Liga Belanda
BACA JUGA: Demi Keluarga Ke Barcelona
Fakta inilah yang membuat tur ke markas Twente tak masuk ketagori lawatan yang menyenangkan"Motivasi kami tentu lebih berlipat ganda. Sebab, kami menghadapi juara musim lalu," cetus pelatih "baru Twente, Michel Preud "homme(ham/bas)
Perkiraan Pemain
Inter Milan (4-2-3-1)
Pemain : Cesar (g), Maicon, Lucio, Samuel, Chivu; Cambiasso, Zanetti; Pandev, Sneijder, Eto"o; Milito
Pelatih : Rafael Benitez
Twente (4-5-1)
Pemain : Mihaylov (g); Roasles, Wisgerhof, Tiendalli, Douglas, Janssen, Brama, Landzaat, Ruiz, Chadli; Janko
Pelatih : Michel Preud"homme
BACA ARTIKEL LAINNYA... Bianconeri Masih Butuh Penyesuaian
Redaktur : Tim Redaksi