Cabup Petahana Ini Dekati Petinggi PAN

Kamis, 07 September 2017 – 20:41 WIB
Partai Amanat Nasional (PAN). Ilustrasi: dokumen JPNN.Com

jpnn.com, KERINCI - Calon petahana Adi Rozal terus melakukan komunikasi politik dengan sejumlah partai politik jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kerinci 2018 mendatang.

Salah satu partai politik yang dijalin komunikasi adalah dengan petinggi Politisi Amanat Nasional (PAN). Di antaranya dengan H Bakri anggota DPR RI dari fraksi PAN dan Ketua DPC PAN Kabupaten Kerinci, Yuldi Rahman.

BACA JUGA: PAN Bakal Beri Kejutan di detik Akhir

Hal ini terlihat disaat Adirozal bersama H Bakri dan Yuldi Herman, berbincang secara terpisah disela acara penerbangan perdana pesawat Wings Air, di Bandara Depati Parbo Kerinci, Selasa (5/9) kemarin.

Pertemuan ketiga politisi ini seakan memberi sinyal jika Adi Rozal membuka peluang bakal menggandeng kader partai berlambang matahari biru tersebut.

BACA JUGA: Petinggi PAN Sebut 4 Nama Kandidat Capres

H Bakri saat dikonfrimasi usai acara tidak menampik jika partainya ingin memajukan kader internal. Menurutnya, bisa saja kader internal itu adalah Yuldi Herman memang adalah kader potensial partai.

"Jangan serahkan saja, akan tetapi kita harus ada disitu. Nanti tanya langsung kepada pak Yuldi," ucapnya.

BACA JUGA: Dana Parpol Naik, PAN Prioritas Pendidikan Kader

Yuldi Herman rupanya juga tidak membantah hubungan baik partainya denganAdirozal. Namun Yuldi berkilah jika hubungan itu hanya sebatas hubungan sebagai sesama politisi dan aparatur pemerintah.

"Tidak, itu hanya sebatas pembicaraan dan hubungan baik soal penerbangan perdana pesawat Wings Air. Kebetulan, H Bakri di Komisi V DPR RI yang membidangi soal ini. Saya hadir kapsitas sebagai anggota DPRD kerinci," ungkapnya.

Yuldi menyebutkan, sebanyak 12 nama bakal calon Bupati yang sudah mendaftar terdapat tiga kader internal yaitu Muhksin Zakaria, Iwan Felani, dan Yuldi Herman. Kemudian dari eksternal yakni Monadi, Zainal Abidin, Adirozal, Fadli Sudria, Maridin Jamil, Boy Edwar, Subur Budiman, Ami Taher, dan Tafyani Kasim.

"Dari 12 nama tersebut, semuanya mempunyai peluang yang sama untuk diusung PAN. Survei yang tertinggi, tidaklah mutlak untuk diusung. Akan tetapi, nanti akan diperhatikan elektabilitas dengan popularitas harus sejalan, karna kita harus menang," tegasnya.

Lalu bagaimana kesiapan dirinya jika diminta mendampingi Adirozal? Yuldi mengaku siap ketika itu sudah menjadi kehendak Partai. "Semuanya bisa terjadi, karena politik itu dinamis," pungkasnya. (adi)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sekjen PAN Anggap Kenaikan Dana Parpol Sangat Wajar


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler