JUVENTUS mendapatkan pemain keduanya di bursa transfer Januari. Setelah mendapatkan Marco Borriello dengan status pinjaman dari AS Roma, Juve meminjam defender Sevilla Martin Caceres sampai akhir musim. Kemarin, Caceres sudah tiba di Turin dan langsung menjalani tes medis.
Caceres sebenarnya bukan pemain asing bagi Juve. Pemain internasional Uruguay itu pernah memperkuat Bianconeri - julukan lain Juve - pada musim 2009-2010 juga dengan status pinjaman. Bedanya, kala itu Caceres masih berstatus pemain Barcelona.
Juve dikabarkan harus merogoh kocek EUR 1,5 juta atau sekitar Rp 17,4 miliar. Juve juga memiliki opsi membeli Caceres di akhir musim dengan menambahkan EUR 8 juta (Rp 98 miliar). "Kami berharap ada sesuatu yang lebih konkret dari Juve di akhir musim nanti (pembelian Caceres, Red)," kata Victor Orta, sekretaris teknik Sevilla, di situs resmi klub.
Caceres sudah diburu Juve hampir sebulan terakhir. Juve tertarik dengan performa stabil Caceres musim ini yang turun dalam 18 laga di berbagai ajang plus mencetak satu gol. Di periode sebelumnya bersama Juve, pemain 24 tahun yang bisa bermain sebagai bek tengah maupun bek kanan itu tampil dalam 15 laga dan mengemas satu gol.
Caceres diharapkan mempersolid lini pertahanan Bianconeri yang telah dihuni Giorgio Chiellini, Leonardo Bonucci, dan Andrea Barzagli. "Dia (Caceres) akan menjadi pemain yang penting bagi kami," kata Direktur Umum Juve Beppe Marotta kepada La Gazzetta dello Sport.
Marotta juga menjelaskan kenapa Juve tidak membeli Caceres dua musim lalu. "Kala itu, harganya terlalu mahal (EUR 12 juta) dan dia tengah cedera. Jadi, kondisinya tidak tepat untuk memilikinya secara permanen," jelasnya.
Bersamaan dengan kedatangan Caceres, Juve juga mengumumkan telah melepas Carvalho Amauri ke Fiorentina. Striker berdarah Brazil yang mendapat kewarganegaraan Italia dua tahun lalu itu dilepas dengan fee yang dirahasiakan, tapi diklaim media Italia di kisaran Rp 6 miliar.
Amauri memang sudah dikaitkan dengan pintu keluar sejak awal musim setelah allenatore Juve Antonio Conte tidak lagi memasukkannya sebagai bagian dari rencana tim. Selain Amauri, Juve juga berniat melepas dua striker lainnya, Vicenzo Iaquinta dan Luca Toni.
Jika Toni dikaitkan dengan Parma, nasib Iaquinta masih gelap. "Kami mungkin akan membuat keputusan di saat-saat terakhir penutupan bursa transfer," kata Andrea D?Amico, agen Iaquinta. (dns/bas)
Transfer Januari Juve
Masuk
Pemain Klub Asal Status
Marco Borriello AS Roma Pinjaman
Martin Caceres Sevilla Pinjaman
Keluar
Pemain Klub Tujuan Status
Carvalho Amauri Fiorentina Rp 6 miliar
Frederik Soerensen Bologna Pinjaman
BACA ARTIKEL LAINNYA... Barcelona Dirikan Akademi di Indonesia
Redaktur : Tim Redaksi