Cak Imin Targetkan 50 Persen Suara di Jawa Tengah

Senin, 05 Februari 2024 – 19:30 WIB
Cawapres nomor urut 01 Muhaimin Iskandar alias Cak Imin optimis gagasan perubahan digandrungi oleh mayoritas masyarakat di daerah Jawa Tengah, Senin (5/2). Foto: Kenny Kurnia Putra/JPNN.com

jpnn.com, SUKOHARJO - Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 01 Muhaimin Iskandar alias Cak Imin optimistis gagasan perubahan digandrungi oleh mayoritas masyarakat di daerah Jawa Tengah.

Dia optimistis lantaran selam ini masyarakat di ‘kandang banteng' yang didominasi oleh petani telah lama berada dalam kondisi sulit. 

BACA JUGA: Guru Besar Turun Gunung Menyikapi Langkah Jokowi, Cak Imin: Ini Warning

Menurutnya, mereka ingin ada perubahan nasib menjadi lebih baik.

“Nah, keadaan seperti ini sudah 10 tahun enggak ada pupuk, enggak ada untung, petani selalu rugi. Bahkan cenderung paling banter impas. Kondisi itu terlalu lama dibiarkan sehingga butuh perubahan,” kata Cak Imin di Gedung Graha Sejahtera Cemani, Sukoharjo, Jawa Tengah, Senin (5/2).

BACA JUGA: Cak Imin Kritik Konsep Food Estate, Gagal Total! Itu Orde Baru

Dia menyebutkan mayoritas masyarakat Jawa Tengah adalah petani dan yakin perubahan itu diterima oleh warga.

"Jawa Tengah dan kita sudah tahu bahwa kemauan rakyat yang terdalam itu, ya, perubahan,” lanjutnya.

Oleh karena itu, Cak Imin yakin dapat meraih suara cukup besar di Jawa Tengah dan bisa bersaing dengan kekuatan elektabilitas paslon nomor urut 2 dan 3.

Lebih lanjut, dia menargetkan untuk merengkuh suara sekitar 50 persen di Jawa Tengah.

“Saya yakin karena perubahan ini menyangkut nasib para petani dan orang kecil, perubahan harus dilakukan, maka insyallah laku. Kami target 50 persen,” jelas dia.

Jawa Tengah sendiri sering dikenal sebagai “kandang banteng” lantaran PDIP hampir selalu menang telak di lumbung suara terbesar ketiga di Indonesia tersebut.

Pada Pilpres 2014 misalnya, PDIP yang mengusung Jokowi-Jusuf Kalla menang telak di Jateng dengan memperoleh suara sebesar 66,65 persen.

Tren positif itu juga terulang di Pilpres 2019. Jokowi bersama Ma’ruf Amin yang diusung PDIP menang telak di Jawa Tengah dengan merengkuh suara sebesar 77,26 persen.

Kendati demikian, ‘kandang banteng’ di Pilpres 2024 nampaknya mulai goyah usai digempur manuver politik Prabowo-Gibran yang kerap disebut dibantu Jokowi.(mcr8/jpnn)


Redaktur : Elvi Robiatul
Reporter : Kenny Kurnia Putra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Cak Imin   suara   Jawa Tengah   petani  

Terpopuler