Calo pun Beli Tiket Chelsea dari Calo

Kamis, 25 Juli 2013 – 16:17 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Seperti di pertandingan-pertandingan besar biasanya, calo tiket juga merajalela di sekitar Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, jelang pertandingan BNI Indonesia All-Stars versus Chelsea FC, Kamis (25/7) malam.

Tiket yang jual oleh para calo harganya jauh lebih tinggi dibanding yang disediakan di tiket yang tersedia di SUGBK. Harga semakin mahal karena calo membeli tiket dari calo yang lain.

BACA JUGA: Buruh Rela Bolos Kerja demi Chelsea

Seperti yang dilakukan oleh Sukamdi, salah satu calo yang beroperasi di sekitar pintu IX dan VIII SUGBK. Ia mengaku menjual tiket kategori III. seharga Rp 230 ribu. Padahal harga asli yang dikeluarkan pihak promotor untuk kategori III hanya Rp 150 ribu per lembar.

"Saya juga dapat dari calo. Tadi saya beli dari calo Rp 200 ribu, lalu saya jual lagi Rp 230 ribu. Kalau bapak mau beli saya bisa kasi Rp 220 ribu saja," kata Sukamdi sambil merayu penulis.

BACA JUGA: Minim Dana, Prima Pangkas Jumlah Kontingen

Sukamdi bisa jadi tergolong calo kurang modal. Sebab dia ternyata hanya menjual tiket kategori III. "Mau jual yang VIP modalnya gak cukup dek," ungkapnya. (abu/jpnn)

BACA JUGA: Runner Up, Juventus tak Kecewa

BACA ARTIKEL LAINNYA... Indonesia tak Boleh Banyak Kebobolan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler