Calon Pembantu Presiden Jokowi Disuruh Pakai Batik

Rabu, 23 Oktober 2019 – 07:48 WIB
Yasonna Laoly (pakai batik) datang ke Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (23/10). Foto: Desca Lidya Natalia/Antara

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo alias Jokowi akan mengumumkan susunan anggota kabinetnya, Rabu (23/10).

Sejumlah tokoh yang dipanggil sebagai menteri pun berdatangan ke Istana Kepresidenan Jakarta dengan mengenakan baju batik.

BACA JUGA: Pak Jokowi, Mana Bukti Janjimu?

Sebelumnya mereka sudah menemui Jokowi Senin dan Selasa (21 dan 22 Oktober) untuk wawancara sebagai calon menteri.

Para calon anggota kabinet yang telah tiba di istana ialah Yasonna Laoly, Erick Thohir, Zainudin Amali, Basuki Hadimuljono, Syahrul Yasin Limpo, Siti Nurbaya, Teten Masduki, Ida Fauziah, Luhut Binsar Panjaitan.

BACA JUGA: Ini Dia 34 Nama Calon Anggota Kabinet Jokowi

"Iya memang disuruh pakai batik," kata Siti Nurbaya saat menyapa wartawan.

Rencananya, pengumuman anggota kabinet akan dilakukan pada pukul 08.30 di veranda Istana Merdeka. Sementara pelantikan menteri dan pejabat setingkat menteri akan dilangsungkan di Istana Negara pada pukul 10.30 WIB. (antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler