Calon Siswa Kedinasan, Silakan Ikuti Simulasi CAT

Kamis, 09 Maret 2017 – 18:38 WIB
Computer assisted test (CAT). Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Sebagai penyelenggara Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) ujian masuk sekolah kedinasan 2017, Badan Kepegawaian Negara (BKN) memberi kemudahan bagi calon peserta untuk mengenal secara menyeluruh tentang sistem seleksi berbasis computer assisted test (CAT) BKN.

Caranya,dengan cara mengikuti simulasi berbasis web melalui cat.bkn.go.id.

BACA JUGA: 8 Sekolah Kedinasan Buka Pendaftaran, NIK Penting

Kepala Biro Hubungan Masyarakat BKN Mohammad Ridwan menjelaskan, setelah masuk ke laman utama, klik navigasi *simulasi* (lihat kanan atas laman), lakukan pendaftaran dan selanjutnya simulasi tes CAT bisa mulai dilakukan.‎

"Dengan mengikuti simulasi, peserta akan familiar dengan tata cara ujian melalui CAT BKN dan bisa menjadi instrumen calon peserta untuk mengukur tingkat kompetensi dasarnya dengan hasil real time," terang Ridwan, Kamis (9/3).

BACA JUGA: Tak Jamin 39 Ribu PTT Semuanya dapat NIP

Dijelaskan Ridwan, seleksi CAT BKN merupakan salah satu terobosan BKN sebagai instansi pembina manajemen kepegawaian, untuk mengikis sistem rekrutmen yang sebelumnya diduga sarat dengan manipulasi.

CAT BKN diarahkan sebagai salah satu media penyaring peserta seleksi yang berorientasi pada hasil cepat, transparan, dan akuntabel. ‎(esy/jpnn)

BACA JUGA: Pemda Ogah Gunakan Data Statistik untuk Penyebaran PNS

BACA ARTIKEL LAINNYA... Peluang PNS Duduki Jabatan Spesialisasi Makin Besar


Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler