Cantik dengan Make Up Glamor yang Tonjolkan Sudut Mata

Jumat, 17 April 2015 – 19:10 WIB
SESUAI TEMA: Satu di antara contoh make up glamor yang menonjolkan sudut mata ditampilkan di Ciputra World Surabaya, Kamis (16/4). Foto: Satria Nugraha/Radar Surabaya/JPNN.com

jpnn.com - SURABAYA – Teknik khusus dibutuhkan dalam memoles make-up agar kesan yang ingin dimunculkan sesuai tema.

Pada make-up glamor, untuk menunjukkan kesan itu elegan pada wanita, teknik yang menonjolkan sudut mata digunakan.

BACA JUGA: Apakah MSG Berbahaya? Ini Jawabannya

Hal itu disampaikan oleh team art dari salah satu merek kosmetik, Ifa Donggala, saat memeragakan teknik make up glamor bertema Dramatic Glamour di Ciputra World Surabaya, Jawa Timur, Kamis (16/4).

Menurut wanita berusia 43 tahun ini, mata dapat menjadi satu di antara tanda make-up glamor. “Caranya sisi sudut mata yang dibuat seperti mata kucing,” kata Ifa seperti yang dilansir Radar Surabaya (Jawa Pos Group), Jumat (17/4).  

BACA JUGA: Jreng.. Jreng.. Ini Manfaat Musik Bagi Otak

Selain eyeliner dan sudut mata kucing, mata perlu dibubuhi slimering shadow untuk memunculkan kesan gliter di sekitar kelopak mata.

Pemilihan warna juga diperhitungkan untuk make-up glamor masa kini. “Eyeliner saya pilih warna sky blue agar mata terlihat cerah,” kata Ifa.

BACA JUGA: Percayalah, Ini Cara Mudah Menidurkan Bayi

Warna-warna yang digunakan oleh Ifa kebanyakan adalah warna-warna berani yang jarang dipakai oleh make up artis lain. Seperti, tosca, cream, dan peach.

Bulu mata tebal dan panjang akan mendukung seorang wanita ber-make up glamor.

Tidak hanya mata, Ifa mengatakan, sebagai tambahan agar wajah wanita terlihat sempurna adalah pengaplikasian bedak.

Pemakaian bedak harus disesuaikan dengan bentuk wajah. Misalnya, seperti wajah model yang dipakai untuk aplikasi make-up glamor, Elbenanda Maradona.

Dia berwajah bulat. Ifa mengatakan, setelah dibedak, wajah perlu di-shading cokelat tua kemudian di balsh on peach atau pink agar terlihat lebih tirus.

Tidak jauh berbeda, pemakaian warna lipstik juga memengaruhi bentuk bibir seseorang.

Untuk kesan tebal dan glamor perlu menggunakan warna-warna kulit, seperti, cokelat muda atau warna-warna noodle.

“Make-up glamor akan lebih cocok digunakan untuk pesta-pesta tematik,” kata Ifa. (dia/hen/awa/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gemar Makan Tomat Turunkan Risiko Kanker Prostat


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler